Langsung ke konten

Apakah Yesus Memang Mesias yang Dinubuatkan?

Apakah Yesus Memang Mesias yang Dinubuatkan?

Jawaban Alkitab

 Ya. Yesus adalah ”Mesias, Pemimpin itu”, yang akan menjadi ”penyelamat dunia”. (Daniel 9:25; 1 Yohanes 4:14) Sewaktu di bumi, ada banyak nubuat, atau ramalan, tentang Mesias yang menjadi kenyataan dalam dirinya. Bahkan setelah kematiannya, masih ada nubuat lain yang menjadi kenyataan dalam diri Yesus.—Mazmur 110:1; Kisah 2:34-36.

 Apa artinya ”Mesias”?

 Kata Ibrani Mashiach (Mesias) dan kata Yunani Khristos (Kristus) berarti ”Yang Dilantik”. Maka, ”Yesus Kristus” berarti ”Yesus Yang Dilantik”, atau ”Yesus sang Mesias”.

 Pada zaman Israel dulu, seseorang biasanya dilantik dengan minyak yang dituangkan di atas kepalanya saat dia dipilih dan diberi kedudukan yang berwenang. (Imamat 8:12; 1 Samuel 16:13) Yesus dilantik oleh Allah sebagai Mesias, suatu kedudukan yang sangat istimewa. (Kisah 2:36) Tapi, Yesus tidak dilantik dengan minyak, dia dilantik Allah dengan kuasa kudus-Nya.—Matius 3:16.

 Bisakah nubuat tentang Mesias menjadi kenyataan pada lebih dari satu orang?

 Tidak. Itu bisa diumpamakan dengan sidik jari. Satu sidik jari tidak mungkin dimiliki lebih dari satu orang. Jadi, pasti hanya ada satu Mesias, atau Kristus, yang membuat nubuat Alkitab menjadi kenyataan. Tapi, Alkitab memperingatkan kita bahwa ”Kristus-Kristus palsu dan nabi-nabi palsu akan muncul, dan mereka akan membuat banyak mukjizat dan keajaiban yang hebat untuk mencoba menyesatkan orang-orang pilihan”.—Matius 24:24.

 Mungkinkah Mesias akan muncul di masa depan?

 Tidak. Alkitab menubuatkan bahwa Mesias akan berasal dari silsilah Raja Daud dari Israel. (Mazmur 89:3, 4) Tapi, catatan silsilah orang Yahudi dari keluarga Daud sudah tidak ada lagi. Kelihatannya, catatan ini musnah saat pasukan Romawi menyerang Yerusalem pada tahun 70 M. a Sejak itu, tidak seorang pun bisa membuktikan bahwa dirinya berasal dari keluarga Raja Daud. Tapi, catatan garis keturunan itu masih ada pada zaman Yesus, dan tidak seorang pun, bahkan musuhnya, yang meragukan bahwa Yesus berasal dari keluarga Daud.—Matius 22:41-46.

 Berapa banyak nubuat tentang Mesias yang ada dalam Alkitab?

 Kita tidak tahu berapa jumlah nubuat tentang Mesias dengan pasti. Salah satu alasannya, cara menghitung jumlah nubuat tentang Mesias bisa berbeda-beda. Contohnya, catatan di Yesaya 53:2-7 menyebutkan beberapa nubuat yang berkaitan dengan Mesias. Ada yang menghitung seluruh bagian itu sebagai satu nubuat, yang lain menghitungnya sebagai beberapa nubuat yang berbeda.

 Beberapa nubuat tentang Mesias yang menjadi kenyataan dalam diri Yesus

Nubuat

Dicatat di

Terwujud

Keturunan Abraham

Kejadian 22:17, 18

Matius 1:1

Keturunan Ishak, anak Abraham

Kejadian 17:19

Matius 1:2

Berasal dari suku Yehuda di Israel

Kejadian 49:10

Matius 1:​1, 3

Keturunan Raja Daud

Yesaya 9:7

Matius 1:1

Dilahirkan seorang perawan

Yesaya 7:​14

Matius 1:​18, 22, 23

Lahir di Betlehem

Mikha 5:2

Matius 2:​1, 5, 6

Diberi nama Imanuel b

Yesaya 7:​14

Matius 1:​21-​23

Awal yang sederhana

Yesaya 53:2

Lukas 2:7

Anak-anak dibunuh setelah kelahirannya

Yeremia 31:15

Matius 2:​16-​18

Dipanggil keluar dari Mesir

Hosea 11:1

Matius 2:​13-​15

Disebut sebagai orang Nazaret c

Yesaya 11:1

Matius 2:​23

Didahului oleh seorang utusan

Maleakhi 3:1

Matius 11:​7-​10

Dilantik sebagai Mesias pada 29 M d

Daniel 9:​25

Matius 3:​13-​17

Diakui Allah sebagai Putra-Nya

Mazmur 2:7

Kisah 13:33, 34

Bersemangat untuk rumah Allah

Mazmur 69:9

Yohanes 2:​13-​17

Pemberita kabar baik

Yesaya 61:1

Lukas 4:​16-​21

Membawa terang kepada orang-orang Galilea

Yesaya 9:​1, 2

Matius 4:​13-​16

Sering melakukan mukjizat seperti Musa

Ulangan 18:15

Kisah 2:​22

Seperti Musa, dia membawa pesan dari Allah

Ulangan 18:18, 19

Yohanes 12:49

Menyembuhkan banyak orang

Yesaya 53:4

Matius 8:​16, 17

Tidak menarik perhatian kepada diri sendiri

Yesaya 42:2

Matius 12:17, 19

Berbelaskasihan kepada yang menderita

Yesaya 42:3

Matius 12:​9-​20; Markus 6:​34

Menunjukkan artinya keadilan Allah

Yesaya 42:​1, 4

Matius 12:17-​20

Penasihat yang Hebat

Yesaya 9:​6, 7

Yohanes 6:​68

Mengumumkan nama Yehuwa

Mazmur 22:22

Yohanes 17:6

Sering mengucapkan perumpamaan

Mazmur 78:2

Matius 13:34, 35

Seorang Pemimpin

Daniel 9:​25

Matius 23:10

Banyak orang tidak percaya kepadanya

Yesaya 53:1

Yohanes 12:37, 38

Menjadi batu sandungan

Yesaya 8:​14, 15

Matius 21:42-​44

Ditolak orang

Mazmur 118:22, 23

Kisah 4:​10, 11

Dibenci tanpa sebab

Mazmur 69:4

Yohanes 15:24, 25

Disambut saat masuk ke Yerusalem dengan menunggangi keledai

Zakharia 9:9

Matius 21:​4-9

Dipuji oleh anak-anak

Mazmur 8:2

Matius 21:15, 16

Datang dengan nama Yehuwa

Mazmur 118:26

Yohanes 12:12, 13

Dikhianati oleh sahabatnya

Mazmur 41:9

Yohanes 13:18

Dikhianati demi 30 keping perak e

Zakharia 11:12, 13

Matius 26:14-​16; 27:​3-​10

Ditinggalkan teman-temannya

Zakharia 13:7

Matius 26:31, 56

Dituduh oleh saksi-saksi palsu

Mazmur 35:11

Matius 26:59-​61

Tetap diam ketika dituduh

Yesaya 53:7

Matius 27:12-​14

Diludahi

Yesaya 50:6

Matius 26:67; 27:27, 30

Dipukul kepalanya

Mikha 5:1

Markus 15:19

Dicambuk

Yesaya 50:6

Yohanes 19:1

Tidak membalas orang yang menganiayanya

Yesaya 50:6

Yohanes 18:22, 23

Para pejabat bersatu melawan dia

Mazmur 2:2

Lukas 23:10-​12

Tangan dan kakinya dipakukan pada tiang

Mazmur 22:16

Matius 27:35; Yohanes 20:25

Bajunya diundi

Mazmur 22:18

Yohanes 19:23, 24

Disamakan dengan para pedosa

Yesaya 53:12

Matius 27:38

Ditertawakan, diejek

Mazmur 22:​7, 8

Matius 27:39-​43

Menderita bagi para pedosa

Yesaya 53:​5, 6

1 Petrus 2:​23-​25

Seolah-olah ditinggalkan oleh Allah

Mazmur 22:1

Markus 15:34

Diberi cuka untuk diminum

Mazmur 69:21

Matius 27:34

Merasa haus sebelum mati

Mazmur 22:15

Yohanes 19:28, 29

Menyerahkan nyawanya kepada Allah

Mazmur 31:5

Lukas 23:46

Memberikan kehidupannya

Yesaya 53:12

Markus 15:37

Menjadi tebusan untuk menghapus dosa

Yesaya 53:12

Matius 20:28

Tulangnya tidak dipatahkan

Mazmur 34:20

Yohanes 19:31-​33, 36

Ditusuk

Zakharia 12:10

Yohanes 19:33-​35, 37

Dimakamkan bersama orang-orang kaya

Yesaya 53:9

Matius 27:57-​60

Dibangkitkan dari kematian

Mazmur 16:10

Kisah 2:​29-​31

Jabatan si pengkhianat akan diambil orang lain

Mazmur 109:8

Kisah 1:​15-​20

Duduk di sebelah kanan Allah

Mazmur 110:1

Kisah 2:​34-​36

a Cyclopedia karya McClintock dan Strong menyatakan: ”Hampir tidak ada keraguan bahwa catatan silsilah suku dan keluarga Yahudi musnah sewaktu Yerusalem dibinasakan, dan bukan sebelumnya.”

b Nama Ibrani Imanuel, berarti ”Allah Menyertai Kita”, menggambarkan peran Yesus sebagai Mesias. Kehadiran Yesus sebagai manusia dan apa yang dia lakukan selama di bumi membuktikan bahwa Allah menyertai para penyembah-Nya.—Lukas 2:27-32; 7:12-16.

c Sebutan ”orang Nazaret” mungkin berasal dari kata Ibrani netser yang berarti ”tunas”.

d Untuk informasi lebih lengkap tentang peristiwa yang mengarah kepada 29 M sebagai tahun kedatangan Mesias, lihat artikel ”Nubuat Daniel tentang Kedatangan Mesias”.

e Nubuat ini dicatat dalam buku Zakharia, tapi Matius menyebutkan dalam bukunya bahwa ini ”dikatakan melalui Nabi Yeremia”. (Matius 27:9) Buku Yeremia bisa jadi ditempatkan sebagai yang pertama dalam daftar buku-buku yang disebut ”Tulisan para Nabi”. (Lukas 24:44) Matius mungkin menyebut ”Yeremia” untuk merujuk kepada kumpulan buku-buku itu, yang juga memuat buku Zakharia.