Langsung ke konten

Langsung ke daftar isi

BAGAIMANA SUMBANGAN SAUDARA DIGUNAKAN

Penerjemahan Acara Pertemuan Regional 2020 ”Teruslah Bersukacita”!

Penerjemahan Acara Pertemuan Regional 2020 ”Teruslah Bersukacita”!

10 JULI 2020

 Di bulan Juli dan Agustus 2020, untuk pertama kalinya, semua saudara-saudari di seluruh dunia akan menonton acara pertemuan regional yang sama, pada waktu yang sama juga. Jadi, rekaman acaranya perlu diterjemahkan ke lebih dari 500 bahasa. Biasanya, untuk merencanakan dan mengerjakan proyek sebesar ini, dibutuhkan waktu paling tidak satu tahun. Tapi karena pandemi virus corona, para penerjemah Pertemuan Regional 2020 ”Teruslah Bersukacita”! hanya punya waktu kurang dari empat bulan untuk menyelesaikannya.

 Proyek yang luar biasa ini bisa terlaksana dengan bantuan Layanan Penerjemahan dan Departemen Pembelian Global dari Kantor Saksi-Saksi Yehuwa Sedunia. Layanan Penerjemahan sadar bahwa banyak tim penerjemah memerlukan peralatan tambahan, khususnya mikrofon yang berkualitas. Jadi, Departemen Pembelian Global membeli 1.000 mikrofon dan mengatur agar itu diantarkan ke hampir 200 lokasi yang membutuhkannya.

 Untuk menghemat biaya, mikrofon-mikrofon itu dibeli dalam jumlah besar dan dikirimkan ke satu lokasi saja. Dari situ, barulah semuanya dikirimkan ke para penerjemah di seluruh dunia. Karena pembeliannya banyak, harga setiap mikrofon jadi lebih murah, yaitu sekitar 2,5 juta rupiah dan itu sudah termasuk biaya kirim. Jadi kita bisa menghemat lebih dari 20 persen.

 Departemen Pembelian Global harus mengatur pembelian dan pengiriman barang-barang tersebut selama bulan April dan Mei 2020. Padahal, waktu itu banyak perusahaan tidak bisa beroperasi seperti biasanya karena ada pandemi. Meski begitu, di akhir bulan Mei, peralatan yang dibutuhkan sudah diterima oleh hampir semua tim penerjemah, di kantor penerjemahan, kantor cabang, dan tempat-tempat lainnya.

 ”Ada kerja sama yang baik antara berbagai departemen di Betel dan perusahaan-perusahaan yang terlibat dalam proyek ini,” kata Saudara Jay Swinney, yang mengawasi Departemen Pembelian Global. ”Karena kuasa kudus Yehuwa-lah kita bisa membantu saudara-saudari kita dengan cepat tanpa harus mengeluarkan banyak biaya.”

 Saudara Nicholas Ahladis, yang bekerja di Layanan Penerjemahan berkata, ”Para penerjemah yang sedang mengalami lockdown sangat senang menerima peralatan ini. Meskipun mereka tidak bisa berkumpul sebagai satu tim, mereka tetap bisa kerja sama dengan baik. Hasilnya, khotbah-khotbah, drama, dan lagu bisa diterjemahkan dan direkam ke dalam lebih dari 500 bahasa.”

 Ini baru salah satu dari sekian banyaknya proyek yang dikerjakan supaya saudara-saudari kita di seluruh dunia bisa menikmati Pertemuan Regional 2020 ”Teruslah Bersukacita”! Semua peralatan tadi bisa dibeli karena saudara-saudari sudah dengan murah hati menyumbang melalui donate.pr418.com dan cara-cara lainnya.