AYAT ALKITAB DIJELASKAN
Efesus 3:20—”[Allah] Dapat Melakukan Jauh Lebih Banyak dari pada yang Kita Doakan atau Pikirkan”
”Bagi Allah, yang bisa menggunakan kuasa-Nya yang bekerja dalam diri kita untuk berbuat jauh lebih banyak daripada semua yang kita minta atau bayangkan, bagi Dialah kemuliaan.”—Efesus 3:20, 21, Terjemahan Dunia Baru.
”Bagi Dialah, yang dapat melakukan jauh lebih banyak dari pada yang kita doakan atau pikirkan, seperti yang ternyata dari kuasa yang bekerja di dalam kita, bagi Dialah kemuliaan.”—Efesus 3:20, 21, Terjemahan Baru-LAI.
Arti Efesus 3:20
Rasul Paulus yakin bahwa Allah bisa menjawab doa hamba-hamba-Nya dan memenuhi permintaan mereka dengan cara yang jauh lebih luar biasa daripada yang mereka harapkan atau bayangkan. Allah bahkan bisa menjawab doa mereka dengan cara yang mereka anggap mustahil.
”Bagi Allah, yang bisa menggunakan kuasa-Nya yang bekerja dalam diri kita.” Allah Yehuwa a bisa memberi kita kuasa, atau kekuatan, yang kita butuhkan untuk melakukan kehendak-Nya.—Filipi 4:13.
Di ayat 20, Rasul Paulus menunjukkan bahwa Yehuwa punya kemampuan yang istimewa untuk membantu hamba-hamba-Nya. Sebuah buku referensi Alkitab memberikan komentar seperti ini mengenai ungkapan yang diterjemahkan menjadi ”Allah, yang bisa”: ”Itu tidak memaksudkan bahwa Allah sekadar punya potensi atau mungkin akan melakukan sesuatu. Ayat itu menunjukkan bahwa Allah memang punya kuasa untuk melakukannya.” Seorang sahabat manusia mungkin ingin membantu kita, tapi dia tidak selalu bisa melakukannya. Yehuwa tidak seperti itu. Dia selalu bisa melakukan apa pun yang dibutuhkan untuk membantu hamba-hamba-Nya dan untuk menjawab doa mereka. Hanya Dia yang punya kuasa dan wewenang yang tak terbatas.—Yesaya 40:26.
”[Allah] bisa . . . berbuat jauh lebih banyak daripada semua yang kita minta atau bayangkan.” Hamba-hamba Yehuwa mungkin berpikir bahwa saat Yehuwa membantu mereka dengan cara tertentu, itu sudah sangat luar biasa. Tapi sebenarnya, Yehuwa bisa membantu mereka dengan cara yang lebih menakjubkan, jauh melebihi apa yang mereka bayangkan.
Ada hal lain lagi yang bisa kita pelajari dari ungkapan ”lebih banyak daripada semua yang kita minta atau bayangkan”. Dengan mengatakan ”lebih banyak daripada semua yang kita minta atau bayangkan”, Rasul Paulus ingin agar semua orang Kristen memahami bahwa Allah bisa membantu mereka dengan cara-cara yang tidak pernah terbayangkan oleh mereka. Kadang, ada orang Kristen yang merasa bahwa masalah mereka terlalu berat atau terlalu sulit diatasi. Mereka mungkin bahkan tidak tahu apa yang harus mereka doakan. Tapi, Yehuwa punya kemampuan yang tidak terbatas untuk memahami keadaan mereka dan untuk membantu mereka. Pada saat yang tepat, Yehuwa bisa menyelesaikan masalah apa pun yang mereka hadapi, mungkin dengan cara yang tidak pernah mereka bayangkan atau cara yang mereka anggap mustahil. (Ayub 42:2; Yeremia 32:17) Dan, sebelum masalah itu selesai, Dia akan memberi mereka kekuatan untuk terus bertekun dan bersukacita!—Yakobus 1:2, 3.
Konteks Efesus 3:20
Buku Efesus adalah surat dari Rasul Paulus untuk orang-orang Kristen yang tinggal di kota Efesus di Asia Kecil, di wilayah yang sekarang ada di Turkiye. Dalam suratnya itu, Paulus menuliskan hal-hal yang dia sebutkan sewaktu mendoakan mereka. (Efesus 3:14-21) Dia berdoa agar mereka terus berupaya untuk meniru cara berpikir dan sikap Yesus yang pengasih, dan dengan begitu, bisa benar-benar memahami kasih Kristus. Doa Paulus itu juga berlaku untuk semua orang Kristen. Paulus menutup doanya dengan memuji Allah dan mengucapkan kata-kata yang dicatat di Efesus 3:20, 21.
Tonton video singkat tentang garis besar buku Efesus.
a Yehuwa adalah nama Allah. (Mazmur 83:18) Lihat artikel ”Siapa Yehuwa Itu?”