13 SEPTEMBER 2019
AFRIKA SELATAN
Terjemahan Dunia Baru Dirilis dalam Tiga Bahasa di Kebaktian Internasional di Afrika Selatan
Pada 6 September 2019, Kitab Suci Terjemahan Dunia Baru dalam bahasa Venda, Afrikans, dan Xhosa dirilis pada kebaktian internasional di Johannesburg, Afrika Selatan. Tiga bahasa ini digunakan oleh lebih dari 16 juta orang. Saudara Anthony Morris, seorang anggota Badan Pimpinan, mengumumkan rilis ini kepada 36.865 hadirin di FNB Stadium. Selain itu, 51.229 orang terhubung ke acara ini di delapan lokasi lain termasuk di Lesotho, Namibia, dan Saint Helena.
Salah seorang penerjemah dengan bersemangat berkomentar tentang kelebihan Alkitab ini, ”Kami semua akan mulai membaca Alkitab dengan bahasa yang menyentuh hati kami!” Penerjemah lain berkata, ”Yang paling penting, [Alkitab yang baru dirilis] ini akan membuat kami lebih akrab dengan Yehuwa karena nama Allah disebutkan berulang kali.”
Alkitab ini juga akan sangat membantu saudara-saudari dalam menginjil. Seorang anggota tim penerjemah bahasa Xhosa berkata, ”Terjemahan Dunia Baru edisi revisi akan sangat berguna dalam pelayanan. Orang-orang bisa langsung mengerti apa yang Alkitab ajarkan. Kita tidak perlu lagi menjelaskan setiap kata.” Seorang penerjemah bahasa Afrikans menambahkan, ”Sekarang kita hanya perlu membaca ayat dan Alkitab sendirilah yang menjelaskannya.”
Kita senang karena sekarang saudara-saudari memiliki Alkitab yang mudah dibaca sehingga mereka bisa lebih akrab dengan Allah kita.—Yakobus 4:8.