Langsung ke konten

1 JANUARI 2013
AMERIKA SERIKAT

Saksi-Saksi Yehuwa Menjual Hotel Bossert

Saksi-Saksi Yehuwa Menjual Hotel Bossert

BROOKLYN, NY—Saksi-Saksi Yehuwa telah menjual gedung yang sebelumnya dikenal sebagai Hotel Bossert di 98 Montague Street, yang terletak di kawasan bersejarah Brooklyn Heights, New York City. Pembelinya adalah David Bistricer dari Clipper Equity dan Chetrit Group. Hotel Bossert dibangun pada 1909, tahun ketika kantor pusat sedunia Saksi-Saksi Yehuwa pindah ke Brooklyn Heights.

Para Saksi mulai menggunakan gedung itu pada 1983, kemudian membelinya pada 1988. Tak lama kemudian, mereka melakukan renovasi besar-besaran sesuai dengan standar untuk kawasan bersejarah yang ditetapkan oleh Landmarks Preservation Commission. Berkat upaya ini, para Saksi memperoleh penghargaan karena berhasil mengembalikan kemegahan dan pesona bangunan yang pernah berjaya pada awal abad ke-20 tersebut.

Baru-baru ini, Saksi-Saksi Yehuwa menyatukan sejumlah departemen di Brooklyn. Hasilnya, jumlah personel berkurang dan kebutuhan tempat tinggal pun menurun. Maka, Bossert bisa dijual.

David Semonian, juru bicara media bagi para Saksi, menyatakan, ”Kami senang bisa merawat Bossert selama 25 tahun terakhir. Gedung ini sangat indah, dan akan selalu memiliki tempat istimewa dalam sejarah kami.”

Kontak Media:

David Semonian, Kantor Informasi Publik, tel. +1 718 560 5000