Langsung ke konten

18 OKTOBER 2023
ANGOLA

Buku Matius dan Kisah Dirilis dalam Bahasa Isyarat Angola

Buku Matius dan Kisah Dirilis dalam Bahasa Isyarat Angola

Pada 23 September 2023, Saudara Johannes De Jager, seorang anggota Panitia Cabang Angola, mengumumkan dirilisnya buku Matius dan Kisah Para Rasul dalam Bahasa Isyarat Angola (LAS). Sekitar 1.881 orang datang ke acara khusus ini di Balai Pertemuan di Luanda, Angola. Buku-buku Alkitab ini langsung bisa didownload di jw.org dan di aplikasi JW Library Sign Language.

Diperkirakan ada hampir 360.000 tunarungu yang tinggal di Angola. Sidang LAS yang pertama dibentuk tahun 2010. Sekarang, di seluruh Angola, ada lebih dari 1.000 penyiar yang melayani di 37 sidang LAS, 7 kelompok, dan satu kelompok awal.

Ini pertama kalinya ada buku Alkitab yang diterjemahkan ke dalam LAS. Setelah melihat buku Kisah, seorang saudara mengatakan, ”Terjemahan dari Kisah 8:26-30, waktu Filipus berlari menyusul pejabat Etiopia, sangat seru. Saya jadi semakin mengerti kenapa saya harus berupaya keras dalam pelayanan.”

Kita yakin bahwa dengan dirilisnya terjemahan kedua buku Alkitab ini, lebih banyak orang bisa merasakan kasih Yehuwa, dan Dia akan tersenyum kepada mereka.​—Bilangan 6:25.