Langsung ke konten

18 JANUARI 2013
BRASIL

Tanah Longsor di Brasil

Tanah Longsor di Brasil

Selama minggu pertama Januari, hujan deras mengakibatkan banjir dan tanah longsor di Rio de Janeiro, Brasil, sehingga lebih dari 3.000 orang terpaksa mengungsi. Saksi-Saksi Yehuwa melaporkan bahwa ada hampir 8.000 anggota jemaat mereka yang tinggal di daerah bencana. Namun syukurlah, tidak ada yang terluka. Tetapi, delapan keluarga Saksi kehilangan sebagian atau seluruh harta benda ketika rumah mereka terendam banjir. Untuk sementara, mereka ditampung di rumah rekan seiman atau kerabat. Panitia penanggulangan bencana yang terdiri dari para sukarelawan Saksi telah mengirimkan empat ton makanan, air minum, dan berbagai kebutuhan lainnya ke daerah-daerah yang paling parah kerusakannya.

Kontak Media:

Internasional: J.R. Brown, Kantor Informasi Publik, tel. +1 718 560 5000

Brasil: Pedro Catardo, tel. +55 15 3322 9000