Langsung ke konten

28 AGUSTUS 2020
KOREA SELATAN

Hujan Deras Memporak-porandakan Korea Selatan

Hujan Deras Memporak-porandakan Korea Selatan

Lokasi

Korea Selatan

Bencana

  • Korea dilanda musim hujan terpanjang yang pernah terjadi di sana

  • Hujan yang terus mengguyur mengakibatkan banjir dan longsor yang parah

Dampak atas saudara-saudari kita

  • 16 penyiar terpaksa mengungsi

Kerusakan properti

  • 30 rumah rusak

  • 19 Balai Kerajaan rusak

Bantuan kemanusiaan

  • Cabang Korea sudah membentuk tiga Panitia Penanggulangan Bencana (PPB)

  • PPB dan para pengawas wilayah di daerah bencana bekerja sama dengan penatua sidang setempat untuk menolong saudara-saudari

  • Rumah-rumah dan Balai Kerajaan yang rusak sudah mulai dibersihkan dan diperbaiki

Pengalaman

  • Di kota Gurye, salah satu daerah yang paling parah kerusakannya, Saudara Lee Min Seong dan istri harus mengungsi dan meninggalkan semua milik mereka karena rumah mereka terendam banjir. Begitu bantuan kemanusiaan bisa diberikan dengan aman, relawan PPB membersihkan rumah keluarga Lee dan memberikan kebutuhan pokok bagi mereka. Saudara-saudara dari PPB juga menguatkan mereka secara emosi dan rohani. Setelah menerima bantuan, Saudari Lee berkata, ”Saya sangat berterima kasih. Luar biasa sekali bantuan mereka. Mereka mengurus rumah kami seperti mengurus rumah mereka sendiri. Memang, kami kehilangan banyak hal. Tapi, saya merasa kami mendapatkan lebih banyak daripada itu.”

Kita bersyukur bahwa Yehuwa, ”Allah segala penghiburan”, terus memperhatikan saudara-saudari kita di Korea selama masa-masa yang sulit ini.​—2 Korintus 1:3, 4.