19 Januari 2024
MADAGASKAR
Alkitab—Kabar Baik Menurut Matius Dirilis dalam Tiga Bahasa di Madagaskar
Pada 7 Januari 2024, Alkitab—Kabar Baik Menurut Matius dirilis dalam bahasa Tandroy, Tankarana, dan Vezo. Alkitab-Alkitab itu dirilis di tiga acara istimewa, yang diadakan di wilayah-wilayah di mana setiap bahasa itu digunakan. Semua yang hadir mendapat versi tercetak dari Alkitab-Alkitab yang baru dirilis itu. Versi digitalnya juga langsung tersedia untuk didownload.
Bahasa Tandroy
Saudara Paul Rahajanirina, salah satu anggota Panitia Cabang Madagaskar, merilis Alkitab—Kabar Baik Menurut Matius bahasa Tandroy di sebuah acara di salah satu Balai Kerajaan di kota Ambovombe. Ada 442 orang yang menghadiri acara itu secara langsung, dan ada 681 yang terhubung lewat video-conference. Sekarang ini, ada 662 saudara-saudari yang melayani di 25 sidang dan kelompok berbahasa Tandroy di Madagaskar.
Bahasa Tankarana
Alkitab—Kabar Baik Menurut Matius bahasa Tankarana dirilis oleh Saudara Rolland Rafalibera, yang juga seorang anggota Panitia Cabang. Alkitab ini dirilis di acara istimewa yang diadakan di sebuah Balai Pertemuan di kota Antsiranana. Ada 904 saudara-saudari yang menghadiri acara ini secara langsung, dan ada 1.218 yang terhubung lewat video-conference. Ada lebih dari 1.000 saudara-saudari yang melayani di 28 sidang dan kelompok berbahasa Tankarana di Madagaskar.
Bahasa Vezo
Alkitab—Kabar Baik Menurut Matius bahasa Vezo dirilis oleh Saudara Christopher Thomas, yang juga seorang anggota Panitia Cabang. Alkitab ini dirilis di sebuah acara istimewa, yang diadakan di sebuah Balai Kerajaan di kota Toliara. Ada kira-kira 1.290 saudara-saudari yang hadir secara langsung, dan ada 305 yang terhubung lewat video-conference. Ada 706 saudara-saudari yang melayani di 20 sidang dan kelompok berbahasa Vezo.
Meskipun acara-acara itu diadakan di beberapa tempat yang berbeda, semua saudara-saudari kita sangat senang dan bersyukur saat mereka menerima terjemahan buku Matius yang jelas, akurat, dan enak dibaca dalam bahasa mereka sendiri.
Kita bersyukur kepada Yehuwa karena saudara-saudari kita yang menggunakan bahasa Tandroy, Tankarana, dan Vezo di Madagaskar bisa menerima Alkitab baru ini, yang akan membantu mereka untuk memuji Allah dan memenuhi kebutuhan rohani mereka.—Matius 5:3.