20 AGUSTUS 2019
PARAGUAY
Saksi-Saksi Yehuwa Merilis Terjemahan Dunia Baru dalam Bahasa Guarani
Pada 16 Agustus 2019, pada hari pertama kebaktian regional yang disiarkan dari auditorium Betel di Capiatá, Paraguay, Saksi-Saksi Yehuwa merilis Kitab Suci Terjemahan Dunia Baru dalam bahasa Guarani. Alkitab ini dirilis oleh Saudara Daniel González, seorang anggota Panitia Cabang Paraguay. Saudara-saudari di 13 lokasi lainnya terhubung melalui streaming video. Jadi seluruhnya, ada 5.631 orang yang menyaksikan acara rilis Alkitab ini.
Walaupun bahasa Spanyol cukup umum dipakai di Paraguay, kira-kira 90 persen penduduknya juga memakai bahasa Guarani, bahasa daerah mereka. Paraguay adalah satu-satunya negeri di Amerika Latin yang sebagian besar penduduknya memakai bahasa daerah yang sama.
Seorang saudara yang membantu penerjemahan Alkitab ini mengamati bahwa sebelum ada terjemahan yang baru ini, banyak saudara-saudari berdoa kepada Yehuwa dalam bahasa ibu mereka, yaitu bahasa Guarani. Dia menjelaskan, ”Sekarang Yehuwa akan bicara kepada kami dengan bahasa Guarani. Kami sudah rasakan bahwa Yehuwa menyayangi kami dan menghargai kami. Saya semakin merasa bahwa Yehuwa itu Bapak saya.”
Tidak diragukan, Alkitab bahasa Guarani akan sangat berguna bagi 4.934 penyiar berbahasa Guarani di Paraguay. Mereka pasti akan semakin dekat dengan Yehuwa dan semakin menghargai organisasi-Nya. Kita yakin bahwa orang-orang yang membaca terjemahan ini akan mendapat manfaat dari isinya, yaitu pikiran Allah yang berharga.—Mazmur 139:17.