21 JANUARI 2022
REPUBLIK DEMOKRATIK KONGO
Pembangunan Fasilitas Betel yang Baru di Republik Demokratik Kongo
Saat ini, sedang ada pembangunan fasilitas baru yang nantinya akan menjadi kantor cabang utama di Lubumbashi, Republik Demokratik Kongo. Pada Mei 2022, sekitar 260 anggota keluarga Betel akan pindah ke fasilitas yang baru itu. Sedangkan, 131 anggota keluarga Betel lainnya akan tetap berada di kantor cabang yang sekarang di Kinshasa. a Selain itu, ada juga pembangunan tempat tinggal dan fasilitas kantor tambahan di Kinshasa. Rencananya, sekitar 48 anggota keluarga Betel akan menempati fasilitas yang baru ini setelah Januari 2024. Dua bangunan tersebut akan mendukung pertumbuhan kegiatan pengabaran di Kongo.
Selama tahun dinas 2021, saudara-saudari kita di Republik Demokratik Kongo memandu lebih dari 250.000 pelajaran Alkitab. Lebih dari satu juta orang menghadiri Peringatan kematian Yesus. Sekarang, di kantor cabang Kinshasa, ada 394 anggota keluarga Betel.
Karena fasilitas yang sekarang ada di Kinshasa sulit untuk direnovasi, saudara-saudara mencari tempat yang lebih luas di kota lain. Di Lubumbashi, mereka menemukan lahan yang cocok untuk membangun fasilitas baru.
Lahan di Lubumbashi jaraknya 2.300 kilometer dari Kinshasa. Luas lahan itu 12 hektar, dan rencananya di sana akan dibangun tempat tinggal, kantor-kantor, gudang, ruang serba guna yang juga berfungsi sebagai ruang makan, serta tempat rekreasi.
Pembangunan fasilitas ini dimulai pada November 2020. Tapi karena proyek ini dilakukan di tengah-tengah pandemi COVID-19, ada berbagai kesulitan yang muncul.
Saudara Robert Elongo, anggota Panitia Cabang Kongo (Kinshasa), menjelaskan, ”Perbatasan ditutup. Akibatnya, bahan bangunan sulit untuk dikirimkan, dan proyek ini jadi berlangsung lebih lama.”
Meskipun begitu, Saudara Elongo mengatakan, ”Hanya dalam satu tahun, 40 persen tahap awal proyek ini sudah selesai.”
Jelaslah, Yehuwa memberkati proyek pembangunan ini. Kita berdoa agar fasilitas baru ini bisa memberikan manfaat bagi umat Yehuwa dan memuliakan nama Allah Yehuwa.—Matius 24:47.
a Cabang Republik Demokratik Kongo (Kinshasa) mengawasi kegiatan pengabaran di Republik Demokratik Kongo dan Republik Kongo.