Langsung ke konten

Para lulusan Gilead melambaikan tangan ke hadirin yang menonton acara ini

20 MARET 2020
BERITA SEDUNIA

Acara Wisuda Sekolah Gilead yang Unik

Acara Wisuda Sekolah Gilead yang Unik

Acara wisuda Sekolah Alkitab Gilead Menara Pengawal kelas ke-148 sebenarnya sama dengan yang sebelum-sebelumnya. Tapi, ada sesuatu yang membuatnya berbeda: Tidak ada hadirin yang datang ke auditorium. Mereka semua menonton siaran langsung acara itu lewat Internet. Pengaturan ini dibuat karena ada wabah penyakit yang sedang terjadi di seluruh dunia. Ini menjadi contoh lain bahwa organisasi selalu membuat penyesuaian demi mengikuti keadaan yang berubah-ubah.

Acara wisuda ini diadakan pada 14 Maret 2020 di pusat pendidikan Saksi-Saksi Yehuwa di Patterson, New York, Amerika Serikat. Ketua acaranya adalah Saudara Stephen Lett, anggota Badan Pimpinan. Ada 55 siswa yang diwisuda pada hari itu. a

Selama berminggu-minggu sebelum acara wisuda itu, wabah COVID-19 menjadi topik utama berbagai berita di seluruh dunia. Seperti yang dilaporkan sebelumnya di Ruang Berita jw.org, kantor pusat Saksi-Saksi Yehuwa terus memantau situasinya. Mereka juga memberikan arahan kepada semua sidang jemaat, yang sesuai dengan saran-saran dari pemerintah.

Salah satunya, pemerintah menyarankan agar masyarakat tidak berkumpul dalam jumlah besar. Karena mempertimbangkan hal ini dan hal-hal lainnya, Badan Pimpinan memutuskan bahwa tidak akan ada tamu dari luar yang datang ke acara ini. Selain itu, tidak akan ada hadirin yang menyaksikannya secara langsung di auditorium. Keluarga Betel dan para siswa Gilead menjadi teladan yang bagus dalam menaati arahan ini.—Yohanes 13:34, 35.

Meski begitu, tamu-tamu yang diundang para siswa Gilead dan juga keluarga Betel bisa menonton siaran langsung acaranya. Berkat pengaturan ini, lebih dari 10.000 saudara-saudari di seputar dunia, termasuk teman dan keluarga para siswa yang diwisuda, bisa mengikuti acaranya.

Badan Pimpinan ingin agar acara-acara rohani, terutama pertemuan ibadah mingguan, tetap diadakan secara rutin sebagai bagian dari ibadah kita walaupun ada pandemi COVID-19. Jadi baru-baru ini, mereka memberikan petunjuk yang jelas kepada kantor-kantor cabang di seluruh dunia tentang cara menyesuaikan pertemuan ibadah berdasarkan keadaan setempat. Artinya, di beberapa tempat, para penyiar mungkin perlu berkumpul dalam kelompok-kelompok kecil atau menggunakan sarana elektronik seperti video-conference untuk mengikuti pertemuan ibadah. Kita yakin bahwa saudara-saudari di seluruh dunia akan terus mendapat manfaat dari makanan rohani yang disalurkan ke semua sidang jemaat tanpa terhambat.

Jelaslah, kuasa Yehuwa selalu membantu organisasi kita mengatasi tantangan apa pun, dan tidak ada yang bisa menghalanginya.—Mazmur 18:29.

a Acara lengkap Wisuda Sekolah Gilead ke-148 akan tersedia di jw.org pada Juni 2020.