11 OKTOBER 2019
BERITA SEDUNIA
Garis Besar Pertemuan Tahunan 2019
Pada Sabtu, 5 Oktober 2019, lembaga Watch Tower Bible and Tract Society of Pennsylvania mengadakan pertemuan tahunan di Balai Kebaktian Saksi-Saksi Yehuwa di Newburgh, New York, Amerika Serikat. Setelah pertemuan untuk urusan lembaga hukum tersebut, Badan Pimpinan membawakan acara rohani yang bagus. Hadirin acara itu berjumlah 20.679 orang, termasuk mereka yang menyaksikannya melalui streaming di tempat-tempat lain. Berikut ini adalah garis besar untuk setiap bagian di acara itu. a
”Pemimpin Kalian Satu, Yaitu Kristus”
Saudara Gerrit Lösch, ketua acara tersebut, menyampaikan khotbah pertama berdasarkan Matius 23:10. Dia mengingatkan kita bahwa pemimpin kita adalah Yesus Kristus, bukan manusia mana pun.
Digunakan Yehuwa untuk Menyalurkan Bantuan Kemanusiaan
Saudara Stephen Lett menjelaskan pentingnya memberi dengan senang hati. Salah satu cara untuk bermurah hati adalah dengan ikut memberikan bantuan kemanusiaan. Saudara Lett menceritakan beberapa akibat bencana alam dan bantuan yang kita berikan selama tahun dinas 2018 dan 2019. Ada lebih dari 900.000 saudara-saudari yang menjadi korban. Lebih dari 700 Balai Kerajaan dan 15.000 rumah saudara-saudari rusak atau hancur. Saksi-Saksi Yehuwa mengeluarkan biaya sebesar 49,5 juta dolar AS untuk membantu para korban.
Ada beberapa video yang diputar di bagian ini. Isinya tentang ungkapan terima kasih dari para penyiar yang mendapat bantuan.
’Tangan Allah Kita Menyertai Kita . . . Ayo Kita Membangun’ | Video
Video ini menunjukkan bahwa Saksi-Saksi Yehuwa menggunakan hampir 80.000 bangunan di seputar dunia. Di video ini, ada juga penjelasan tentang bagaimana kita merawat, merenovasi, dan membangun fasilitas yang diperlukan.
Sekilas Sejarah tentang Upaya Mendapatkan Properti | Video
Ini adalah rekaman wawancara dengan tiga saudara, yaitu Saudara Max Larson, George Couch, dan Gilbert Nazaroff. Dulu, mereka membantu organisasi dalam mencari dan membeli beberapa properti untuk kantor cabang Amerika Serikat dan kantor pusat. Ketiga saudara ini menceritakan bahwa mereka melihat bukti yang jelas bagaimana Yehuwa turun tangan untuk membantu mereka mendapatkan berbagai properti.
Rencana Pembangunan Fasilitas Baru | Video
Video ini mengumumkan bahwa Saksi-Saksi Yehuwa berencana untuk membangun fasilitas baru di Ramapo, New York. Nantinya, pembuatan video yang kini dilakukan di beberapa tempat akan dipindahkan ke fasilitas ini. Properti ini terletak kira-kira 3 kilometer dari kantor pusat sedunia di Warwick, New York. Targetnya, pembangunan akan mulai pada 2022 dan selesai pada Desember 2026. Pada tahap pembangunan yang paling sibuk, akan dibutuhkan sekitar 1.500 relawan setiap harinya.
Cara Baru untuk Mengisi Formulir Permohonan | Video
Video ini menjelaskan bahwa mulai Januari 2020, penyiar yang ingin berbuat lebih banyak dalam pelayanan bisa mengisi formulir di jw.org. Lalu, formulir itu bisa dikirim secara otomatis ke badan penatua sidangnya untuk diperiksa.
Cara Baru untuk Memutar Audio di JW.ORG
Beberapa rekaman audio di jw.org sekarang bisa diputar melalui Amazon Alexa atau Google Assistant.
Serangan dari Utara
Saudara David Splane menjelaskan pemahaman baru untuk nubuat tentang kawanan belalang di Yoel pasal 2. Kita pasti tidak sabar ingin mempelajari keterangan ini di Menara Pengawal mendatang.
Pelajari Alkitab dengan Alkitab Edisi Pelajaran
Saudara Samuel Herd menyoroti beberapa manfaat Kitab Suci Terjemahan Dunia Baru (Edisi Pelajaran) yang tersedia di situs kita. Kemudian, dia merilis Kitab Suci Terjemahan Dunia Baru (Edisi Pelajaran) bahasa Inggris untuk Matius sampai Kisah dalam bentuk tercetak. Para penyiar bisa memesan buku ini melalui sidang.
Kita Harus Tetap Sibuk!
Saudara Anthony Morris menekankan bahwa memberitakan kabar baik adalah tugas yang paling penting untuk orang Kristen sejati. Fasilitas yang dimiliki organisasi bertujuan untuk mendukung Badan Pimpinan dalam mengatur pekerjaan pengabaran dan menyediakan makanan rohani bagi umat Yehuwa. Saudara Morris mengutip kata-kata yang menggugah ini dari Menara Pengawal 15 November 1976: ”Sewaktu ’kesengsaraan besar’ datang, pastilah pekerjaan pengabaran sedang gencar-gencarnya di seluruh bumi. Kedatangan Tuan Yesus untuk melaksanakan penghakiman akan benar-benar mengejutkan. Umat Yehuwa pun akan terkejut, karena saat itu mereka pasti sedang sangat sibuk melakukan tugas mereka!”
Untuk Apa Kita Takut?
Saudara Mark Sanderson menjelaskan bahwa umat Allah tahu mereka akan dibenci ”semua bangsa”, seperti yang Yesus nubuatkan. (Matius 24:9) Tapi, Saudara Sanderson menganjurkan kita untuk takut kepada Yehuwa, bukan kepada manusia.—Mazmur 111:10, catatan kaki.
Lalu, ditayangkan sebuah video yang menyentuh hati tentang saudara-saudari di Rusia. Mereka menceritakan bagaimana mereka bisa berani menghadapi penganiayaan. Khotbah dan video ini menyemangati seluruh umat Yehuwa untuk berusaha memiliki sikap yang sama.
Apakah Saudara Sadar Sepenuhnya?
Saudara Geoffrey Jackson membahas pelajaran dari beberapa ayat di Kitab-Kitab Yunani Kristen yang memakai kata ”sadar”. Dia juga menekankan pentingnya ’menjaga pikiran benar-benar jernih’ (atau ”tetap sadar sepenuhnya”) di hari-hari terakhir ini.—1 Petrus 1:13.
Maukah Saudara Berupaya Melakukannya?
Saudara Kenneth Cook mengumumkan ayat tahunan untuk 2020, yaitu Matius 28:19, ’Pergilah dan buatlah orang-orang menjadi muridku dan baptislah mereka.’ Dia menandaskan bahwa kita perlu membantu orang-orang yang tulus untuk membaktikan diri kepada Yehuwa dan dibaptis.
Acara rohani seperti pertemuan tahunan ini menggerakkan kita untuk terus bekerja keras dalam melayani Yehuwa.
a Acara pertemuan tahunan yang lengkap akan tersedia di jw.org pada Januari 2020.