Langsung ke konten

Kiri atas: Rak beroda dipajang di Sherbrooke, Kanada. Kiri bawah: Foto gerhana matahari total yang diambil di Quebec, Kanada, pada 8 April 2024. Kanan: Peta yang menunjukkan jalur gerhana matahari total yang bisa terlihat di beberapa daerah di Amerika Utara.

16 MEI 2024
BERITA SEDUNIA

Saksi Yehuwa di Amerika Utara Memberitakan Kabar Baik Selama Gerhana Matahari

Saksi Yehuwa di Amerika Utara Memberitakan Kabar Baik Selama Gerhana Matahari

Pada 8 April 2024, terjadi gerhana matahari total yang bisa dilihat di beberapa daerah di Amerika Utara. Jutaan orang pergi ke sana untuk melihatnya. Ada yang bahkan melakukan perjalanan yang sangat jauh. Kegiatan pengabaran khusus diadakan di lebih dari 24 kota di mana gerhana ini bisa dilihat. Saksi Yehuwa dari Amerika Serikat, Kanada, dan Meksiko ikut dalam kegiatan ini dengan menggunakan rak beroda yang memajang bacaan berdasarkan Alkitab dalam sekitar 15 bahasa.

Di Carbondale, Illinois, AS, dua mahasiswa mendekati salah satu rak beroda kita. Salah seorang saudari memulai percakapan dengan menggunakan pertanyaan yang ada di rak itu, yaitu ”Benarkah Kehidupan Diciptakan?” Percakapan itu berlanjut, dan salah seorang mahasiswa bertanya, ”Kalau Allah memang ada dan sayang sama kita, kenapa Dia membiarkan manusia menderita?” Saudari kita menunjukkan cara mendapatkan jawabannya di jw.org. Kedua mahasiswa itu sangat terkesan dengan salah satu video kita yang menjawab pertanyaan itu. Mereka mengatakan bahwa mereka mau tahu lebih banyak dan menceritakan apa yang sudah mereka pelajari kepada teman-teman mereka.

Saudara-saudari di Amerika Serikat dan Kanada ikut dalam kegiatan pengabaran pada hari terjadinya gerhana matahari

Seorang pria muda berbahasa Punjabi di Sherbrooke, Quebec, Kanada, terkesan ketika seorang saudari di rak beroda menyapanya dengan bahasa ibunya. Hasilnya, mereka bisa bercakap-cakap, dan saudari kita menunjukkan cara mempelajari Alkitab menggunakan brosur Hidup Bahagia Selamanya! Pria ini tidak mengira bahwa seseorang bisa membantunya belajar Alkitab pada waktu dan tempat yang cocok baginya, bahkan lewat video-conference. Saudari kita pun mengatur agar ada saudara yang memulai pelajaran Alkitab dengan pria ini.

Seorang saudari di rak beroda di Evansville, Indiana, AS, memulai percakapan dengan seorang wanita yang mengatakan bahwa dia pindah ke tempat ini untuk merawat ibunya yang sakit. Saudari kita menjelaskan bahwa dia juga mengurus ibunya dan memahami bahwa itu tidak mudah. Lalu, saudari kita membacakan ayat yang menghibur di Yesaya 33:24 dan Wahyu 21:4. Wanita itu sangat tersentuh mendengar tentang janji Alkitab tersebut dan meminta saudari kita membacakannya lagi. Mereka pun mengobrol dan mengatur untuk melanjutkan pembahasan Alkitab.

Kita ikut senang bahwa saudara-saudari kita di Amerika Utara bisa menggunakan peristiwa unik ini untuk mengajar orang-orang tentang ’Pencipta kita yang Agung’ dan janji-Nya yang luar biasa.​—Pengkhotbah 12:1, 2.