Langsung ke konten

16 MEI 2017
BERITA SEDUNIA

Saksi-Saksi Mulai Mengadakan Kebaktian Regional

Saksi-Saksi Mulai Mengadakan Kebaktian Regional

NEW YORK—Pada 19 Mei 2017, Saksi-Saksi Yehuwa mulai mengadakan kebaktian tahunan mereka yang bertema ”Jangan Menyerah!” Kebaktian ini berlangsung selama tiga hari. Ini akan diadakan di seluruh dunia sampai pertengahan tahun 2018. Seperti biasa, para Saksi di seluruh dunia akan memberikan undangan kepada orang-orang untuk datang ke acara ini.

Acara ini gratis, dan tidak ada kolekte. ”Tahun lalu, kebaktian kami di seluruh dunia dihadiri hampir tiga belas juta orang,” kata David A. Semonian, juru bicara Saksi-Saksi Yehuwa di Warwick, New York. ”Kami berharap tahun ini jumlah hadirinnya akan bertambah.”

Di kebaktian ini ada 52 acara. Acaranya berbeda-beda. Ada ceramah, wawancara, dan video singkat. Selain itu, ada sebuah film yang berjudul Ingat Istri Lot. Film itu dibagi menjadi tiga bagian, dan akan ditayangkan setiap siang selama tiga hari. Semua tanggal dan lokasi kebaktian ada di situs resmi Saksi-Saksi Yehuwa, yaitu jw.org. Media massa yang ingin mendapat lebih banyak informasi bisa menghubungi kantor cabang Saksi-Saksi Yehuwa terdekat. Mereka akan diberi tahu siapa perwakilan para Saksi yang bisa dihubungi oleh wartawan yang ingin meliput acara kebaktian.

Saudara Semonian berkata, ”Berbagai masalah dalam kehidupan bisa membuat kita khawatir dan putus asa. Kebaktian kami tahun ini menyemangati semua orang untuk tetap tabah, tapi sambil melakukan sesuatu, bukannya diam saja dan pasrah. Jadi, ini bermanfaat bagi para Saksi maupun mereka yang bukan Saksi.”

Kontak Media:

David A. Semonian, Kantor Humas Pusat (Office of Public Information), +1-845-524-3000