Langsung ke konten

6 JULI 2015
UKRAINA

Pertemuan Khusus Saksi Yehuwa Disiarkan ke Daerah Perang di Ukraina

Pertemuan Khusus Saksi Yehuwa Disiarkan ke Daerah Perang di Ukraina

LVIV, Ukraina—Saksi Yehuwa di Ukraina mengadakan pertemuan khusus pada 14 Februari 2015. Tujuannya untuk menguatkan lebih dari 17.000 rekan seiman mereka yang tinggal di daerah perang di bagian timur Ukraina. Pertemuan ini berlangsung selama dua jam dan disiarkan dari kantor cabang Saksi Yehuwa di Lviv ke bagian timur Ukraina dan tempat-tempat lainnya di negeri itu. Acara ini sangat dibutuhkan para Saksi di sana. Sebelumnya ada serangan roket yang mematikan di kota pelabuhan Mariupol pada 24 Januari 2015. Serangan itu menghancurkan 3 rumah dan 58 apartemen Saksi di sana. Satu Saksi terluka parah dan satu Saksi lain, yang baru berumur 16, terbunuh.

Jemaat Saksi menikmati pertemuan khusus yang disiarkan kantor cabang Ukraina di Balai Kerajaan di Makiyivka, yang termasuk daerah perang.

Kantor cabang Ukraina dan Rusia bekerja sama untuk merekam seluruh acara itu dan menyiarkannya kepada 186.258 Saksi di Belarus dan Rusia, serta 150.841 Saksi di Ukraina. Maka, seluruh hadirin yang menikmati acara ini berjumlah 337.099.

Gustav Berki, juru bicara Saksi Yehuwa di Ukraina, menjelaskan, ”Laporan tentang bantuan kemanusiaan di Ukraina sangat menghibur mereka yang tinggal di daerah perang. Kami juga sangat dikuatkan waktu melihat panitia penanggulangan bencana di Rostov-on-Don, Rusia, mengurus teman-teman kami yang mengungsi.”

Yaroslav Sivulskiy, juru bicara Saksi Yehuwa di Rusia, berkata, ”Saksi Yehuwa di seluruh dunia dikenal cinta damai dan tidak terlibat politik. Acara ini juga membahas prinsip Alkitab kenapa kami tidak mendukung pihak mana pun yang sedang berperang. Jadi, tidak soal kami ini orang Rusia, Ukraina, atau orang dari negeri mana pun, kami tidak ikut-ikutan perang.”

Di Horlivka, Donetsk, dua Saksi Yehuwa selamat setelah roket menghantam rumah mereka saat mereka ada di dalam rumah.

Sampai sekarang, kantor cabang Ukraina telah membentuk 14 Panitia Penanggulangan Bencana untuk mengurus para korban. Panitia-panitia ini telah menyediakan lebih dari 149 ton makanan dan 21 ton pakaian untuk para Saksi dan yang bukan Saksi. Mereka menyediakan tempat penampungan untuk lebih dari 7.600 pengungsi. Mereka juga memperbaiki dan membangun kembali sejumlah rumah dan Balai Kerajaan (tempat ibadat) yang hancur. Misalnya, dua hari setelah serangan di kota Mariupol, panitia mengatur agar 160 sukarelawan memperbaiki 34 apartemen yang rusak.

Tempat parkir di dekat Balai Kerajaan (tidak ada pada gambar) di Mariupol rusak karena serangan roket.

Gustav selanjutnya menjelaskan bagaimana kantor cabang Ukraina memberikan bantuan yang lebih penting daripada sekadar kebutuhan pokok. Dia berkata, ”Selain pertemuan khusus ini, para rohaniwan sepenuh waktu mengunjungi 136 kelompok Saksi yang tinggal di daerah perang. Dan seperti sidang jemaat Saksi Yehuwa di seluruh dunia, para penatua setempat juga dengan kompak menghibur dan menguatkan para korban.”

Kontak Media:

Internasional: J. R. Brown, Office of Public Information (Kantor Humas Pusat), tel. +1 718 560 5000

Belarus: Pavel Yadlouski, tel. +375 17 292 93 78

Rusia: Yaroslav Sivulskiy, tel. +7 812 702 2691

Ukraina: Gustav Berki, tel. +38 032 240 9323