2 Raja 10:1-36

10  Ahab mempunyai tujuh puluh+ orang putra di Samaria.+ Karena itu Yehu menulis surat dan mengirimkannya ke Samaria kepada para pemimpin+ Yizreel, para tua-tua+ dan para pengasuh putra-putra Ahab, bunyinya,  ”Sekarang, sesampainya surat ini kepadamu, putra-putra tuanmu ada padamu, dan ada padamu kereta perang serta kuda+ dan kota berbenteng serta persenjataan.  Dan lihatlah mana yang paling baik dan paling lurus hati di antara putra-putra tuanmu dan dudukkanlah dia di atas takhta bapaknya.+ Kemudian berperanglah demi keluarga tuanmu.”  Dan mereka menjadi sangat takut dan mengatakan, ”Lihat! Sedangkan dua orang raja+ tidak dapat bertahan di hadapannya, bagaimana kita dapat bertahan?”+  Maka pengawas rumah dan pengawas kota dan para tua-tua dan para pengasuh itu+ mengirim utusan kepada Yehu, untuk mengatakan, ”Kami ini hamba-hambamu, dan segala yang engkau katakan kepada kami, akan kami lakukan. Kami tidak akan mengangkat siapa pun menjadi raja. Lakukanlah apa yang baik di matamu.”  Kemudian Yehu menulis surat yang kedua kepada mereka, bunyinya, ”Jika kamu ada di pihakku,+ dan mau menaati perkataanku, ambillah kepala putra-putra+ tuanmu dan datanglah kepadaku besok kira-kira pada waktu ini di Yizreel.”+ Putra-putra raja itu, yang berjumlah tujuh puluh orang, ada bersama orang-orang terpandang di kota, yang membesarkan mereka.  Segera setelah surat itu sampai kepada orang-orang itu, mereka mengambil putra-putra raja itu dan menyembelihnya, tujuh puluh orang,+ lalu mereka menaruh kepala putra-putra raja itu ke dalam keranjang-keranjang dan mengirimkannya kepada Yehu di Yizreel.  Lalu utusan+ itu datang dan memberitahukan kepadanya, ”Mereka telah membawa kepala+ putra-putra raja.” Maka ia berkata, ”Taruhlah kepala-kepala itu menjadi dua tumpukan di depan pintu gerbang sampai pagi.”+  Pada pagi harinya Yehu keluar. Lalu ia berdiri dan mengatakan kepada segenap rakyat, ”Kamu ini adil-benar.+ Akulah yang berkomplot+ melawan tuanku, dan aku telah membunuhnya;+ tetapi siapa yang membunuh mereka semua ini? 10  Maka ketahuilah bahwa tidak satu pun dari firman Yehuwa, yang telah Yehuwa ucapkan melawan keluarga Ahab,+ akan jatuh ke tanah+ tanpa digenapi; dan Yehuwa telah melakukan apa yang ia ucapkan melalui Elia, hambanya.”+ 11  Selain itu, Yehu membunuh semua orang yang tertinggal dari keluarga Ahab di Yizreel serta semua orang terpandang+ dan kenalan-kenalan dan imam-imamnya,+ sampai tidak seorang pun dari orang-orang Ahab dibiarkannya tetap hidup.+ 12  Kemudian bangkitlah Yehu dan ia pergi ke Samaria. Di jalan menuju ke sana terdapat rumah tempat para gembala mengikat domba. 13  Dan Yehu berjumpa dengan saudara-saudara lelaki+ Ahazia,+ raja Yehuda. Ketika ia bertanya kepada mereka, ”Siapakah kamu ini?” mereka kemudian menjawab, ”Kami adalah saudara-saudara Ahazia, dan kami sedang dalam perjalanan untuk menanyakan apakah keadaan putra-putra raja dan putra-putra ibu suri semuanya baik-baik saja.” 14  Segera berkatalah Yehu, ”Tangkap mereka hidup-hidup!”+ Maka mereka ditangkap hidup-hidup dan disembelih di perigi dekat rumah tempat mengikat domba itu, empat puluh dua orang, dan ia tidak membiarkan seorang pun dari mereka tetap hidup.+ 15  Ketika ia pergi dari sana, ia berjumpa dengan Yehonadab+ putra Rekhab+ yang datang menyongsongnya. Ia memberkati+ dia serta mengatakan kepadanya, ”Apakah hatimu lurus terhadap diriku, seperti hatiku terhadap hatimu?”+ Lalu Yehonadab menjawab, ”Ya.” ”Jika ya, berilah tanganmu.” Maka diberinyalah tangannya. Lalu Yehu mengajak dia naik kereta bersamanya.+ 16  Kemudian ia berkata, ”Marilah ikut bersamaku dan perhatikanlah bagaimana aku tidak mentoleransi persaingan+ dengan Yehuwa.” Dan mereka membiarkan dia berkendaraan bersama Yehu dalam kereta perangnya. 17  Akhirnya ia tiba di Samaria. Lalu ia membunuh semua yang tertinggal dari keluarga Ahab di Samaria, sampai ia memusnahkan mereka,+ sesuai dengan firman Yehuwa yang telah diucapkannya kepada Elia.+ 18  Selanjutnya Yehu mengumpulkan seluruh rakyat dan mengatakan kepada mereka, ”Ahab, di satu pihak, kurang beribadat kepada Baal.+ Yehu, di pihak lain, akan lebih beribadat kepadanya. 19  Maka sekarang panggillah semua nabi+ Baal menghadapku, semua penyembahnya+ dan semua imamnya.+ Jangan biarkan seorang pun tidak hadir, karena aku hendak memberikan suatu korban besar bagi Baal. Siapa pun yang tidak hadir, tidak akan tinggal hidup.” Mengenai Yehu, ia bertindak dengan menggunakan siasat,+ dengan maksud membinasakan para penyembah Baal. 20  Selanjutnya Yehu berkata, ”Sucikanlah suatu pertemuan yang khidmat bagi Baal.” Maka mereka pun mengumumkannya. 21  Setelah itu Yehu mengutus orang ke seluruh Israel,+ supaya semua penyembah Baal datang. Dan tidak satu orang pun tertinggal dan tidak datang. Mereka berdatangan ke rumah Baal,+ dan memenuhi rumah Baal dari ujung ke ujung. 22  Lalu Yehu mengatakan kepada orang yang mengawasi tempat menyimpan pakaian, ”Keluarkanlah pakaian untuk semua penyembah Baal.” Maka dikeluarkannyalah pakaian itu bagi mereka. 23  Lalu masuklah Yehu bersama Yehonadab+ putra Rekhab ke rumah Baal. Kemudian ia mengatakan kepada para penyembah Baal, ”Carilah dengan teliti dan perhatikanlah, jangan sampai ada di antara kamu di sini seorang pun dari penyembah-penyembah Yehuwa, tetapi hanya para penyembah Baal.”+ 24  Akhirnya masuklah mereka untuk mempersembahkan korban dan persembahan bakaran, dan di luar, Yehu menempatkan delapan puluh orang yang siap membantunya, kemudian ia berkata, ”Barang siapa yang membiarkan lolos orang-orang yang kuserahkan ke tanganmu, jiwanya harus menggantikan jiwa orang itu.”+ 25  Setelah Yehu selesai mempersembahkan persembahan bakaran, ia mengatakan kepada para pelari dan para ajudan, ”Masuklah, bunuh mereka! Jangan biarkan satu orang pun keluar.”+ Maka para pelari dan para ajudan+ mulai membunuh mereka dengan mata pedang serta mencampakkan mereka ke luar, dan mereka terus masuk sampai ke bagian rumah Baal yang disebut kota. 26  Lalu mereka mengeluarkan pilar-pilar suci+ dari rumah Baal dan membakar+ setiap pilar. 27  Selanjutnya mereka merobohkan pilar suci Baal+ dan merobohkan rumah Baal,+ dan mereka membuatnya menjadi jamban+ sampai hari ini. 28  Demikianlah Yehu memusnahkan Baal dari Israel. 29  Hanya Yehu tidak menyimpang dalam hal mengikuti dosa Yeroboam+ putra Nebat, yang menyebabkan Israel berbuat dosa,+ yakni anak-anak lembu emas,+ yang satu ada di Betel dan yang lainnya di Dan.+ 30  Karena itu berfirmanlah Yehuwa kepada Yehu, ”Oleh karena engkau telah bertindak baik dengan melakukan apa yang benar di mataku,+ dan engkau telah memperlakukan keluarga Ahab+ sesuai dengan semua yang ada di hatiku, putra-putramu akan duduk di atas takhta Israel sampai generasi keempat.”+ 31  Dan Yehu tidak memberikan perhatian untuk berjalan menurut hukum Yehuwa, Allah Israel, dengan segenap hatinya.+ Ia tidak berpaling dari dosa Yeroboam yang menyebabkan Israel berbuat dosa.+ 32  Pada zaman itu, Yehuwa mulai memotong Israel bagian demi bagian; dan Hazael+ terus mengalahkan mereka di seluruh wilayah Israel, 33  dari Sungai Yordan ke arah terbitnya matahari, seluruh tanah Gilead,+ orang Gad+ dan orang Ruben+ dan orang Manasye,+ dari Aroer,+ yang terletak dekat Wadi Arnon, bahkan Gilead dan Basyan.+ 34  Dan peristiwa-peristiwa lainnya berkenaan dengan Yehu dan segala yang ia lakukan dan segala keperkasaannya, bukankah semuanya itu tertulis dalam buku+ catatan peristiwa pada masa raja-raja Israel? 35  Akhirnya Yehu berbaring bersama bapak-bapak leluhurnya,+ dan mereka menguburkannya di Samaria; dan Yehoahaz,+ putranya, mulai memerintah menggantikan dia. 36  Dan masa pemerintahan Yehu atas Israel di Samaria berlangsung selama dua puluh delapan tahun.

Catatan Kaki