2 Raja 8:1-29

8  Elisa berbicara kepada wanita yang putranya telah ia hidupkan kembali,+ demikian, ”Bersiap-siap dan pergilah, engkau beserta rumah tanggamu, dan berdiamlah sebagai orang asing di mana saja engkau dapat berdiam sebagai orang asing;+ karena Yehuwa telah mendatangkan bala kelaparan,+ lagi pula hal tersebut akan terjadi atas negeri ini tujuh tahun lamanya.”+  Maka wanita itu bersiap-siap dan melakukannya sesuai dengan perkataan abdi dari Allah yang benar itu dan pergilah+ ia bersama rumah tangganya,+ dan berdiam sebagai orang asing di tanah orang Filistin+ tujuh tahun lamanya.  Setelah tujuh tahun, wanita itu pun pulang dari tanah orang Filistin dan ia pergi kepada raja+ untuk meminta kembali rumah dan ladangnya.  Saat itu, raja sedang berbicara kepada Gehazi,+ pelayan dari abdi Allah yang benar itu, demikian, ”Ceritakanlah kiranya kepadaku, semua perkara besar yang telah dilakukan Elisa.”+  Dan ketika ia sedang menceritakan kepada raja bagaimana Elisa menghidupkan kembali orang mati,+ tampaklah wanita yang putranya telah dihidupkan kembali tersebut datang kepada raja untuk meminta kembali rumah dan ladangnya.+ Segera Gehazi mengatakan, ”Tuanku+ raja, inilah wanita itu, dan inilah putranya yang dihidupkan kembali oleh Elisa.”  Lalu raja menanyai wanita itu, dan dia menceritakan kepadanya kisah tersebut.+ Kemudian raja menugasi seorang pejabat istana+ menyertai dia, dengan mengatakan, ”Kembalikan kepadanya segala miliknya dan semua hasil ladang sejak hari ia meninggalkan negeri ini sampai sekarang.”+  Kemudian Elisa datang ke Damaskus;+ dan Ben-hadad,+ raja Siria, sedang sakit. Maka dilaporkan kepadanya, demikian, ”Abdi dari Allah yang benar+ telah datang ke sini.”  Lalu raja mengatakan kepada Hazael,+ ”Bawalah hadiah+ di tanganmu dan pergilah serta temui abdi dari Allah yang benar, dan mintalah petunjuk+ dari Yehuwa melalui dia, demikian, ’Apakah aku akan sembuh dari penyakit ini?’”  Maka Hazael pergi menemui dia dan membawa hadiah di tangannya, bahkan segala barang yang baik dari Damaskus, sebanyak muatan empat puluh unta, dan setelah sampai ia pun berdiri di hadapan Elisa dan mengatakan, ”Putramu,+ Ben-hadad, raja Siria, telah mengutus aku kepadamu, untuk mengatakan, ’Apakah aku akan sembuh dari penyakit ini?’” 10  Kemudian Elisa mengatakan kepadanya, ”Pergilah, katakan kepadanya, ’Engkau pasti akan sembuh’, namun Yehuwa telah memperlihatkan kepadaku+ bahwa ia pasti akan mati.”+ 11  Dan ia memandang Hazael dengan terpaku dan terus memandangnya sampai dia merasa risi. Kemudian abdi dari Allah yang benar itu mulai menangis.+ 12  Lalu Hazael mengatakan, ”Mengapa tuanku menangis?” Yang dijawabnya, ”Karena aku tahu benar celaka+ apa yang akan engkau lakukan kepada putra-putra Israel. Tempat-tempat mereka yang berbenteng akan engkau bakar dengan api, dan pria-pria pilihan mereka akan engkau bunuh dengan pedang, dan anak-anak mereka akan engkau hancurkan,+ dan wanita-wanita mereka yang hamil akan engkau koyak-koyak.”+ 13  Lalu berkatalah Hazael, ”Siapakah hambamu ini, yang tidak lain dari anjing belaka,+ sehingga ia dapat melakukan perkara hebat ini?” Tetapi Elisa mengatakan, ”Yehuwa telah memperlihatkan kepadaku bahwa engkau menjadi raja atas Siria.”+ 14  Setelah itu ia pergi meninggalkan Elisa dan sampai kepada tuannya sendiri, yang kemudian mengatakan kepadanya, ”Apa yang Elisa katakan kepadamu?” Lalu ia mengatakan, ”Dia mengatakan kepadaku, ’Engkau pasti akan sembuh.’”+ 15  Dan pada hari berikutnya ia mengambil penutup tempat tidur dan mencelupkannya ke dalam air serta membentangkannya ke atas muka raja,+ sehingga dia mati.+ Dan Hazael+ mulai memerintah menggantikan dia. 16  Dan pada tahun kelima pemerintahan Yehoram+ putra Ahab, raja Israel, sementara Yehosyafat menjadi raja Yehuda, Yehoram+ putra Yehosyafat, raja Yehuda, menjadi raja. 17  Ia berumur tiga puluh dua tahun pada waktu ia menjadi raja, dan selama delapan tahun ia memerintah di Yerusalem.+ 18  Dan ia berjalan menurut jalan raja-raja Israel,+ sebagaimana yang telah dilakukan keluarga Ahab;+ sebab yang menjadi istrinya adalah putri Ahab,+ dan ia terus melakukan apa yang buruk di mata Yehuwa. 19  Tetapi Yehuwa tidak mau membinasakan Yehuda+ demi Daud, hambanya,+ sebagaimana yang ia janjikan kepadanya untuk senantiasa memberikan sebuah pelita+ kepadanya dan kepada putra-putranya. 20  Pada zamannya, Edom+ memberontak terhadap kekuasaan Yehuda, lalu mengangkat seorang raja+ untuk memerintah atas mereka. 21  Karena itu majulah Yehoram menuju Zair bersama semua keretanya. Dia bangun pada malam hari dan memukul kalah orang-orang Edom yang mengepung dia dan para panglima pasukan kereta; dan orang-orang melarikan diri ke kemah mereka. 22  Tetapi Edom terus memberontak terhadap kekuasaan Yehuda sampai hari ini. Pada masa itu, Libna+ juga mulai memberontak. 23  Dan peristiwa-peristiwa lainnya berkenaan dengan Yehoram dan segala yang ia lakukan, bukankah semuanya itu tertulis dalam buku+ catatan peristiwa pada masa raja-raja Yehuda? 24  Akhirnya Yehoram berbaring bersama bapak-bapak leluhurnya+ dan dikuburkan dengan bapak-bapak leluhurnya di Kota Daud.+ Dan Ahazia,+ putranya, mulai memerintah menggantikan dia. 25  Pada tahun kedua belas pemerintahan Yehoram putra Ahab, raja Israel, Ahazia putra Yehoram, raja Yehuda, menjadi raja.+ 26  Ahazia berumur dua puluh dua tahun ketika ia mulai memerintah, dan selama satu tahun ia memerintah di Yerusalem.+ Ibunya bernama Atalia,+ cucu Omri,+ raja Israel. 27  Dan ia berjalan menurut jalan keluarga Ahab+ dan terus melakukan apa yang buruk di mata Yehuwa,+ seperti keluarga Ahab, sebab ia seorang sanak saudara Ahab melalui perkawinan.+ 28  Maka pergilah ia bersama Yehoram putra Ahab untuk berperang melawan Hazael,+ raja Siria, di Ramot-gilead,+ tetapi orang-orang Siria mengalahkan+ Yehoram. 29  Maka Raja Yehoram+ pulang ke Yizreel+ agar ia sembuh dari luka-luka yang ditimbulkan oleh orang-orang Siria atas dirinya di Rama ketika ia menyerang Hazael, raja Siria. Mengenai Ahazia+ putra Yehoram, raja Yehuda, ia pergi menjenguk Yehoram putra Ahab di Yizreel, karena dia sedang sakit.

Catatan Kaki