Ester 3:1-15
3 Setelah hal-hal ini, Raja Ahasweros menaikkan kedudukan Haman+ putra Hamedata, orang Agag itu,+ dan meninggikan dia+ dan memberinya kekuasaan melebihi semua pembesar lain yang berada bersamanya.+
2 Semua hamba raja yang berada di gerbang raja+ berlutut dan sujud di hadapan Haman, sebab demikianlah perintah raja sehubungan dengan dia. Tetapi Mordekai, ia tidak mau berlutut ataupun sujud.+
3 Hamba-hamba raja yang berada di gerbang raja mengatakan kepada Mordekai, ”Mengapa engkau mengelak perintah raja?”+
4 Setelah mereka berbicara kepadanya hari demi hari, dan ia tidak mendengarkan mereka, maka mereka memberi tahu Haman untuk melihat apakah persoalan Mordekai akan tetap dibiarkan,+ sebab ia telah memberi tahu mereka bahwa ia seorang Yahudi.+
5 Haman terus melihat bahwa Mordekai tidak berlutut dan sujud di hadapannya,+ dan Haman menjadi sangat murka.+
6 Tetapi di matanya adalah hina untuk membunuh Mordekai saja, sebab mereka telah memberi tahu dia tentang bangsa Mordekai; dan Haman mulai berupaya untuk memusnahkan+ semua orang Yahudi, bangsa Mordekai, yang berada di seluruh wilayah Ahasweros.+
7 Pada bulan pertama,+ yaitu bulan Nisan, pada tahun kedua belas+ pemerintahan Raja Ahasweros, seseorang melempar Pur,+ yaitu Undi,+ di hadapan Haman dari hari ke hari dan dari bulan ke bulan, sampai yang kedua belas, yaitu bulan Adar.+
8 Lalu Haman mengatakan kepada Raja Ahasweros, ”Ada satu bangsa yang tersebar+ dan terasing di antara bangsa-bangsa di semua distrik yurisdiksi dari wilayahmu;+ hukum-hukum mereka berbeda dengan yang dimiliki semua bangsa lain, dan hukum-hukum raja tidak mereka laksanakan,+ dan tidak pantas bagi raja untuk membiarkan mereka.
9 Jika tampaknya baik bagi raja, biarlah ada pernyataan tertulis agar mereka dibinasakan; aku akan membayar sepuluh ribu+ talenta perak ke tangan orang-orang yang melakukan pekerjaan itu+ agar mereka memasukkannya ke dalam perbendaharaan raja.”
10 Maka raja melepaskan cincin capnya+ dari tangannya dan memberikannya kepada Haman+ putra Hamedata, orang Agag itu,+ yang memperlihatkan permusuhan terhadap orang Yahudi.+
11 Selanjutnya raja mengatakan kepada Haman, ”Perak+ itu akan diberikan kepadamu, juga bangsa itu, dan lakukan terhadap mereka menurut apa yang baik di matamu.”+
12 Kemudian para sekretaris raja+ dipanggil pada bulan pertama pada hari yang ketiga belas, dan dituliskanlah+ semuanya menurut apa yang Haman perintahkan kepada para penguasa distrik kerajaan dan para gubernur yang memerintah atas berbagai distrik yurisdiksi+ dan para pembesar berbagai bangsa, dari setiap distrik yurisdiksi, dalam gaya penulisannya sendiri,+ dan setiap bangsa dalam bahasanya sendiri; hal ini ditulis atas nama+ Raja Ahasweros dan dimeteraikan dengan cincin cap raja.+
13 Lalu surat-surat itu dikirimkan melalui kurir-kurir+ ke semua distrik yurisdiksi raja, supaya semua orang Yahudi dimusnahkan, dibunuh dan dibinasakan, pria muda maupun pria tua, anak-anak dan wanita, dalam satu hari,+ pada hari ketiga belas dari bulan kedua belas, yaitu bulan Adar,+ dan supaya barang-barang mereka dijarah.+
14 Salinan dari pernyataan tertulis itu, yang akan dikeluarkan sebagai hukum+ di semua distrik yurisdiksi,+ diberitakan kepada semua orang agar mereka siap untuk hari itu.
15 Maka pergilah kurir-kurir itu, terdorong untuk bergerak cepat+ oleh karena perintah raja, dan hukum itu dikeluarkan di Puri Syusyan.+ Mengenai raja dan Haman, mereka duduk untuk minum;+ tetapi kota Syusyan+ berada dalam keadaan kacau.+