Kejadian 30:1-43
30 Sewaktu Rakhel melihat bahwa dirinya tidak melahirkan seorang anak pun bagi Yakub, Rakhel menjadi cemburu terhadap kakaknya dan mulai mengatakan kepada Yakub,+ ”Beri aku anak-anak, kalau tidak aku akan mati.”+
2 Maka kemarahan Yakub bernyala-nyala terhadap Rakhel dan ia berkata,+ ”Apakah aku ini pengganti Allah, yang telah menahan buah kandungan dari dirimu?”+
3 Maka Rakhel berkata, ”Ini budak perempuanku Bilha.+ Lakukanlah hubungan dengan dia, agar dia melahirkan di atas lututku dan aku, ya, aku bisa mendapatkan anak-anak darinya.”+
4 Lalu dia memberikan Bilha, hambanya, kepada Yakub sebagai istri, dan Yakub melakukan hubungan dengan dia.+
5 Bilha pun hamil dan pada waktunya melahirkan seorang anak laki-laki bagi Yakub.+
6 Lalu Rakhel berkata, ”Allah telah bertindak sebagai hakimku+ dan juga telah mendengarkan perkataanku, sehingga ia memberi aku seorang putra.” Itulah sebabnya dia menamainya Dan.+
7 Lalu Bilha, hamba Rakhel itu, hamil lagi dan pada waktunya melahirkan anak laki-laki kedua bagi Yakub.
8 Lalu Rakhel berkata, ”Dengan pergulatan yang berat aku telah bergulat dengan kakakku. Aku juga telah keluar sebagai pemenang!” Maka dia menamainya Naftali.+
9 Sewaktu Lea melihat bahwa dia telah berhenti melahirkan, dia lalu membawa Zilpa, hamba perempuannya, dan memberikannya kepada Yakub sebagai istri.+
10 Pada waktunya Zilpa, hamba Lea, melahirkan seorang anak laki-laki bagi Yakub.
11 Lalu Lea berkata, ”Sungguh mujur!” Maka dia menamainya Gad.+
12 Setelah itu Zilpa, hamba Lea, melahirkan putra kedua bagi Yakub.
13 Lalu Lea berkata, ”Betapa berbahagianya aku! Karena anak-anak perempuan pasti akan menyatakan aku berbahagia.”+ Maka dia menamainya Asyer.+
14 Pada waktu musim panen gandum,+ Ruben+ pergi berjalan-jalan dan menemukan buah-buah dudaim di ladang. Maka dia membawanya untuk Lea, ibunya. Lalu Rakhel mengatakan kepada Lea, ”Berikanlah kiranya kepadaku beberapa buah dudaim putramu.”+
15 Maka Lea mengatakan kepadanya, ”Apakah ini hal kecil bahwa engkau telah mengambil suamiku,+ dan sekarang engkau juga mengambil buah-buah dudaim putraku?” Maka Rakhel berkata, ”Oleh karena itu, ia akan tidur denganmu malam ini sebagai penukar buah-buah dudaim putramu.”
16 Sewaktu Yakub datang dari ladang petang itu,+ Lea keluar untuk menemuinya lalu berkata, ”Dengan akulah engkau akan melakukan hubungan, karena sesungguhnya aku telah menyewa engkau dengan buah-buah dudaim putraku.” Karena itu ia tidur dengannya malam itu.+
17 Allah mendengar serta menjawab Lea, dia pun hamil dan pada waktunya melahirkan putra kelima bagi Yakub.+
18 Lalu Lea berkata, ”Allah telah memberiku upah sewaan, karena aku telah memberikan hamba perempuanku kepada suamiku.” Maka dia menamainya Isakhar.+
19 Kemudian Lea hamil lagi dan pada waktunya melahirkan putra keenam bagi Yakub.+
20 Lalu Lea berkata, ”Allah telah menganugerahi aku, ya, aku dengan anugerah yang baik. Akhirnya suamiku akan toleran terhadapku,+ karena aku telah melahirkan enam orang putra baginya.”+ Maka dia menamainya Zebulon.+
21 Setelah itu dia melahirkan seorang anak perempuan dan menamainya Dina.+
22 Akhirnya Allah mengingat Rakhel, dan Allah mendengar serta menjawab dia dengan membuka rahimnya.+
23 Dia pun hamil dan melahirkan seorang anak laki-laki. Lalu dia berkata, ”Allah telah menyingkirkan celaku!”+
24 Maka dia menamainya Yusuf,+ dengan mengatakan, ”Yehuwa menambahkan seorang putra lagi kepadaku.”
25 Selanjutnya, setelah Rakhel melahirkan Yusuf, Yakub segera mengatakan kepada Laban, ”Biarkanlah aku pergi agar aku pulang ke tempat tinggalku dan ke negeriku.+
26 Serahkanlah istri-istriku dan anak-anakku, yang aku peroleh dengan melayanimu, agar aku dapat pulang; sebab engkau sendiri pasti mengetahui pekerjaan yang telah kulaksanakan bagimu.”+
27 Lalu Laban mengatakan kepadanya, ”Nah, jika aku mendapat perkenan di matamu,—aku menganggapnya sebagai pertanda bahwa Yehuwa memberkati aku oleh karena engkau.”+
28 Dan ia menambahkan, ”Tetapkanlah upahmu kepadaku dan aku akan memberikannya.”+
29 Maka Yakub mengatakan kepadanya, ”Engkau sendiri pasti mengetahui bagaimana aku telah melayanimu dan bagaimana keadaan ternakmu bersamaku;+
30 bahwa hanya sedikit yang kaumiliki sebelum aku datang, tetapi itu terus berkembang sampai banyak, dan Yehuwa memberkati engkau sejak aku melangkah masuk.+ Jadi sekarang, kapan aku juga dapat melakukan sesuatu untuk keluargaku sendiri?”+
31 Lalu ia berkata, ”Apa yang harus kuberikan kepadamu?” Jawab Yakub, ”Engkau tidak usah memberikan apa-apa kepadaku!+ Jika engkau mau melakukan hal ini bagiku, aku akan menggembalakan kambing-dombamu lagi.+ Aku akan terus menjaganya.+
32 Aku akan berjalan di tengah-tengah seluruh kambing-dombamu pada hari ini. Sisihkanlah dari sana semua domba yang bebercak dan berbelang-belang, dan semua domba yang berwarna coklat tua di antara domba-domba jantan muda dan semua yang berbelang-belang serta bebercak di antara kambing-kambing betina. Setelah itu, yang seperti inilah yang akan menjadi upahku.+
33 Dan perbuatanku yang benar pasti akan memberikan jawaban bagiku, jika suatu hari kelak engkau meninjau upahku;+ semua kambing betina yang tidak bebercak dan berbelang-belang dan semua domba jantan yang tidak berwarna coklat tua adalah sesuatu yang dicuri jika itu ada padaku.”+
34 Lalu Laban berkata, ”Ya, itu baik! Biarlah itu terjadi sesuai dengan perkataanmu.”+
35 Kemudian pada hari itu, ia menyisihkan kambing-kambing jantan yang loreng dan berbelang-belang dan semua kambing betina yang bebercak dan berbelang-belang, semua yang mempunyai warna putih dan semua yang berwarna coklat tua di antara domba-domba jantan muda, tetapi ia menyerahkan semuanya itu ke tangan putra-putranya.
36 Setelah itu ia menetapkan jarak tiga hari perjalanan antara dirinya dan Yakub, dan Yakub menggembalakan kambing-domba Laban yang masih tersisa.
37 Lalu Yakub mengambil dahan yang masih segar dari pohon storaks,+ pohon badam,+ dan pohon platanus+ untuk ia gunakan lalu ia mengupas dahan-dahan itu sehingga bebercak-bercak putih dengan membuat bagian-bagian putih pada dahan-dahan+ itu kelihatan.
38 Akhirnya dahan-dahan yang telah ia kupas itu ditempatkannya di depan kambing-domba, dalam palungan, dalam bak air minum,+ tempat kambing-domba datang untuk minum, agar mereka menjadi berahi di depan dahan-dahan itu apabila mereka datang untuk minum.
39 Maka kambing-domba tersebut akan menjadi berahi di depan dahan-dahan itu, dan kambing-domba tersebut akan menghasilkan yang loreng, bebercak dan berbelang-belang.+
40 Dan Yakub memisahkan domba-domba jantan muda itu lalu mengarahkan muka kambing-domba itu kepada yang loreng dan semua yang berwarna coklat tua di antara kambing-domba Laban. Kemudian ia memisahkan kawanan miliknya sendiri dan tidak menyatukannya dengan kambing-domba Laban.
41 Kapan pun kambing-domba yang sehat dan kuat+ menjadi berahi, Yakub akan menempatkan dahan-dahan itu di palungan+ di depan mata kambing-domba itu, agar mereka menjadi berahi di dekat dahan-dahan itu.
42 Tetapi apabila tampak ada kelemahan pada kambing-domba itu, ia tidak akan menempatkannya di sana. Jadi kambing-domba yang lemah selalu menjadi milik Laban, tetapi yang sehat dan kuat menjadi milik Yakub.+
43 Dan harta orang ini terus bertambah banyak, dan ia memiliki banyak kambing-domba, hamba-hamba lelaki dan perempuan, unta, dan keledai.+