Mazmur 10:1-18
ל [Lamed]
10 Mengapa, oh, Yehuwa, engkau terus berdiri di kejauhan?+Mengapa engkau terus menyembunyikan diri pada masa kesesakan?+
2 Dalam keangkuhannya orang fasik dengan gencar mengejar orang yang menderita;+Mereka terjebak oleh gagasan-gagasan yang telah mereka pikirkan.+
3 Karena orang fasik memuji dirinya sendiri atas keinginan jiwanya yang mementingkan diri,+Dan orang yang membuat keuntungan yang tidak sepatutnya+ telah memberkati dirinya sendiri;
נ [Nun]Ia tidak merespek Yehuwa.+
4 Orang fasik sesuai dengan sikap takaburnya tidak mengadakan pencarian;+Semua gagasannya adalah: ”Tidak ada Allah”.+
5 Jalan-jalannya berhasil sepanjang waktu.+Keputusan hukummu tinggi di atas di luar jangkauannya;+Mengenai semua orang yang memperlihatkan permusuhan terhadapnya, ia mengembus mereka dengan kuat.+
6 Ia berkata dalam hatinya, ”Aku tidak akan digoyahkan;+Dari generasi ke generasi aku tidak akan mengalami malapetaka.”+
פ [Pe]
7 Mulutnya penuh dengan sumpah, tipu daya dan penindasan.+Di bawah lidahnya ada kesusahan dan apa yang mencelakakan.+
8 Ia duduk dalam pengadangan di permukiman-permukiman;Dari tempat-tempat yang tersembunyi ia akan membunuh orang yang tidak bersalah.+
ע [Ayin]Matanya mengamat-amati orang yang malang.+
9 Ia terus mengintai di tempat yang tersembunyi seperti seekor singa di penaungannya.+Ia terus mengintai+ untuk membawa dengan paksa orang yang menderita.Ia membawa dengan paksa orang yang menderita ketika ia menarik jaringnya hingga tertutup.+
10 Ia remuk, ia membungkuk,Dan pasukan orang yang patah semangat akan jatuh ke dalam cakarnya yang kuat.+
11 Ia berkata dalam hatinya,+ ”Allah telah melupakannya.+Ia telah menyembunyikan mukanya.+Ia pasti tidak akan pernah melihatnya.”+
ק [Qof]
12 Bangkitlah,+ oh, Yehuwa. Oh, Allah, angkatlah tanganmu.+Jangan melupakan orang-orang yang menderita.+
13 Mengapa orang fasik tidak merespek Allah?+Ia berkata dalam hatinya, ”Engkau tidak akan meminta pertanggungjawaban.”+
ר [Res]
14 Karena engkau sendiri telah melihat kesusahan dan kekesalan hati.Engkau terus memandang, untuk mengambilnya ke dalam tanganmu.+Kepadamu orang yang malang,+ anak lelaki yatim, mempercayakan diri.Engkau sendiri telah menjadi penolongnya.+
ש [Syin]
15 Patahkanlah lengan orang fasik dan jahat.+Kiranya engkau mencari kefasikannya sampai engkau tidak menemukannya lagi.+
16 Yehuwa adalah Raja sampai waktu yang tidak tertentu, bahkan selama-lamanya.+Bangsa-bangsa telah musnah dari buminya.+
ת [Taw]
17 Hasrat orang-orang yang lembut hati pasti akan engkau dengar,+ oh, Yehuwa.Engkau akan mempersiapkan hati mereka.+Engkau akan memberikan perhatian dengan telingamu,+
18 Untuk menghakimi anak lelaki yatim dan orang yang remuk,+Agar manusia yang berkematian yang berasal dari bumi tidak lagi menyebabkan gemetar.+