Mazmur 75:1-10
Kepada pemimpin. ”Jangan binasakan.” Sebuah melodi. Dari Asaf.+ Sebuah nyanyian.
75 Kami mengucapkan syukur kepadamu, oh, Allah; kami mengucapkan syukur kepadamu,+Dan namamu dekat.+Orang-orang akan menyatakan pekerjaan-pekerjaanmu yang mengagumkan.+
2 ”Karena aku menetapkan waktunya;+Aku sendiri menghakimi dengan kelurusan hati.+
3 Bumi dan semua penduduknya guncang,+Tetapi akulah yang membetulkan tiang-tiangnya.”+ Sela.
4 Aku berkata kepada orang-orang bodoh, ”Jangan bodoh”,+Dan kepada orang-orang fasik, ”Jangan meninggikan tanduk.+
5 Jangan meninggikan tandukmu.Jangan berbicara dengan leher pongah.+
6 Karena bukan dari timur ataupun dari barat,Ataupun dari selatan datangnya peninggian.
7 Karena Allah adalah hakim.+Yang ini ia rendahkan, dan yang itu ia tinggikan.+
8 Karena sebuah cawan ada di tangan Yehuwa,+Dan anggurnya berbuih, penuh campuran.Dan ia pasti akan mencurahkan endapannya;Semua orang fasik di bumi akan menghabiskannya, meminumnya.”+
9 Tetapi mengenai aku, aku akan menceritakannya sampai waktu yang tidak tertentu;Aku akan melantunkan melodi bagi Allah Yakub.+
10 ”Dan semua tanduk orang fasik akan kutebas.”+Tanduk-tanduk orang adil-benar akan ditinggikan.+