Roma 8:1-39

8  Karena itu, mereka yang ada dalam persatuan dengan Kristus Yesus tidak mendapat hukuman.+  Sebab hukum+ roh+ itu, yang memberikan kehidupan+ dalam persatuan dengan Kristus Yesus, telah memerdekakan kamu+ dari hukum dosa dan hukum kematian.+  Sebab, mengingat bahwa ada yang tidak mampu dilakukan oleh Hukum,+ berhubung Hukum itu lemah+ karena daging, maka dengan mengutus Putranya sendiri+ dalam daging yang sama dengan daging yang berdosa+ dan sehubungan dengan dosa,+ Allah menghukum dosa yang ada dalam daging,  agar tuntutan yang adil-benar dari Hukum itu dipenuhi+ dalam kita yang berjalan, bukan menurut daging, tetapi menurut roh.+  Sebab mereka yang hidup menurut daging, menetapkan pikiran mereka pada perkara-perkara daging,+ tetapi mereka yang hidup menurut roh, pada perkara-perkara roh.+  Sebab memusatkan pikiran pada daging berarti kematian,+ tetapi memusatkan pikiran pada roh+ berarti kehidupan dan kedamaian;  karena memusatkan pikiran pada daging berarti permusuhan+ dengan Allah sebab tidak tunduk+ kepada hukum Allah, dan sebenarnya hal itu juga tidak mungkin.  Maka mereka yang hidup selaras dengan daging+ tidak dapat menyenangkan Allah.  Akan tetapi, kamu hidup selaras, bukan dengan daging, melainkan dengan roh,+ jika roh Allah benar-benar tinggal dalam dirimu.+ Tetapi jika seseorang tidak mempunyai roh Kristus,+ orang ini bukan milik dia. 10  Tetapi jika Kristus ada dalam persatuan dengan kamu,+ tubuh itu sesungguhnya mati karena dosa, tetapi roh itu adalah kehidupan+ karena keadilbenaran. 11  Jika, roh dari dia yang membangkitkan Yesus dari antara orang mati tinggal dalam dirimu, dia yang membangkitkan Kristus Yesus dari antara orang mati+ juga akan menghidupkan tubuhmu yang berkematian+ melalui rohnya yang berdiam dalam dirimu. 12  Maka, saudara-saudara, kita mempunyai kewajiban, bukan kepada daging untuk hidup menurut daging;+ 13  sebab jika kamu hidup menurut daging, kamu pasti akan mati;+ tetapi jika kamu mematikan praktek-praktek tubuh+ dengan roh, kamu akan hidup. 14  Sebab semua orang yang dipimpin oleh roh Allah, mereka ini adalah putra-putra Allah.+ 15  Sebab kamu tidak menerima perasaan batin sebagai budak, yang menghasilkan perasaan takut+ lagi, tetapi kamu menerima perasaan batin+ sebagai orang yang telah diangkat+ menjadi putra, dengan perasaan batin itulah kita berseru, ”Abba,+ Bapak!” 16  Roh itu+ sendiri memberikan kesaksian+ bersama roh kita+ bahwa kita adalah anak-anak Allah.+ 17  Jadi, jika kita adalah anak, kita juga ahli waris: benar-benar ahli waris Allah, tetapi sesama ahli waris+ bersama Kristus, asalkan kita menderita+ bersama dia agar kita juga dimuliakan bersama dia.+ 18  Oleh karena itu, aku menganggap penderitaan+ pada masa sekarang tidak ada artinya dibandingkan dengan kemuliaan+ yang akan disingkapkan kepada kita. 19  Sebab dengan penantian yang penuh kerinduan+ ciptaan+ sedang menunggu disingkapkannya putra-putra Allah.+ 20  Sebab ciptaan telah ditundukkan kepada kesia-siaan,+ bukan oleh kehendaknya sendiri tetapi oleh dia yang menundukkannya, atas dasar harapan+ 21  bahwa ciptaan itu+ sendiri juga akan dimerdekakan+ dari keadaan sebagai budak kefanaan dan akan mendapat kemerdekaan yang mulia sebagai anak-anak Allah. 22  Sebab kita tahu bahwa semua ciptaan sama-sama terus mengerang dan sama-sama berada dalam kesakitan sampai sekarang. 23  Bukan itu saja, tetapi kita sendiri juga, yang mempunyai buah sulung,+ yakni roh, ya, kita sendiri mengerang+ dalam diri kita, sementara kita dengan sungguh-sungguh menunggu pengangkatan menjadi putra,+ kelepasan dari tubuh kita melalui tebusan. 24  Sebab kita diselamatkan dalam harapan ini;+ tetapi harapan yang kelihatan bukanlah harapan, sebab jika seseorang melihat sesuatu, apakah ia masih mengharapkannya? 25  Tetapi jika kita mengharapkan+ apa yang tidak kita lihat,+ kita akan tetap menunggunya dengan ketekunan.+ 26  Dengan cara yang sama roh+ juga ikut membantu kita dalam kelemahan kita;+ sebab apa yang seharusnya kita doakan, sewaktu kita perlu melakukannya, tidak kita ketahui,+ tetapi roh itu+ sendiri memohonkan untuk kita dengan erangan yang tidak terucapkan. 27  Tetapi ia yang menyelidiki hati+ mengetahui apa maksud roh itu,+ karena roh itu memohonkan sesuai dengan Allah bagi orang-orang kudus.+ 28  Kita tahu bahwa Allah membuat semua perbuatannya+ bekerja sama demi kebaikan mereka yang mengasihi Allah, mereka yang adalah orang-orang yang terpanggil sesuai dengan maksud-tujuannya;+ 29  karena mereka yang pertama-pertama ia beri perhatian khusus+ juga ia tetapkan sebelumnya+ untuk mengikuti pola+ gambar+ Putranya, agar dia menjadi yang sulung+ di antara banyak saudara.+ 30  Lagi pula, mereka yang ia tetapkan sebelumnya+ adalah orang-orang yang juga ia panggil;+ dan mereka yang ia panggil adalah orang-orang yang juga ia nyatakan adil-benar.+ Akhirnya mereka yang ia nyatakan adil-benar adalah orang-orang yang juga ia muliakan.+ 31  Maka, apa yang akan kita katakan tentang hal-hal ini? Jika Allah di pihak kita, siapakah yang akan menentang kita?+ 32  Ia yang bahkan tidak menyayangkan Putranya sendiri+ tetapi menyerahkannya bagi kita semua,+ bagaimana mungkin ia bersama dia juga tidak akan dengan baik hati memberikan semua perkara lain kepada kita?+ 33  Siapakah yang akan melancarkan tuduhan terhadap orang-orang pilihan Allah?+ Allah adalah Pribadi yang menyatakan mereka adil-benar.+ 34  Siapakah dia yang akan menghukum? Kristus Yesus adalah pribadi yang telah mati, ya, bahkan pribadi yang dibangkitkan dari antara orang mati, yang berada di sebelah kanan+ Allah, yang juga memohon bagi kita.+ 35  Siapakah yang akan memisahkan kita dari kasih KRISTUS?+ Apakah kesengsaraan atau penderitaan atau penganiayaan atau kelaparan atau keadaan telanjang atau bahaya atau pedang?+ 36  Sebagaimana ada tertulis, ”Demi engkau kami telah diserahkan kepada kematian sepanjang hari, kami dianggap sebagai domba sembelihan.”+ 37  Sebaliknya, dalam semua perkara ini kami keluar dengan kemenangan+ penuh karena dia yang mengasihi kita. 38  Sebab aku yakin bahwa baik kematian atau kehidupan+ atau malaikat-malaikat+ atau pemerintah-pemerintah+ atau perkara-perkara yang ada sekarang atau perkara-perkara yang akan datang atau kuasa-kuasa+ 39  atau ketinggian atau kedalaman atau apa pun yang diciptakan, tidak ada yang akan sanggup memisahkan kita dari kasih Allah yang ada dalam Kristus Yesus, Tuan kita.+

Catatan Kaki