Yeremia 52:1-34
52 Zedekia+ berusia dua puluh satu tahun ketika ia mulai memerintah,+ dan selama sebelas tahun ia memerintah di Yerusalem.+ Nama ibunya ialah Hamutal+ putri Yeremia dari Libna.+
2 Ia terus melakukan apa yang buruk di mata Yehuwa,+ sesuai dengan semua yang dilakukan Yehoyakim.+
3 Oleh karena kemarahan Yehuwa-lah hal itu terjadi di Yerusalem dan Yehuda, yakni bahwa ia sampai membuang mereka dari hadapan mukanya.+ Dan Zedekia memberontak terhadap raja Babilon.+
4 Akhirnya pada tahun kesembilan pemerintahannya sebagai raja,+ pada bulan kesepuluh, pada hari kesepuluh dari bulan itu, datanglah Nebukhadrezar, raja Babilon, ia dan seluruh pasukan militernya, menyerang Yerusalem,+ dan mengadakan persiapan untuk berperang dan mendirikan tembok pengepungan di sekelilingnya.+
5 Demikianlah kota itu terkepung sampai tahun kesebelas pemerintahan Raja Zedekia.+
6 Pada bulan keempat, pada hari kesembilan dari bulan itu,+ terjadilah bala kelaparan yang hebat di kota, dan tidak ada roti untuk rakyat negeri itu.+
7 Akhirnya kota itu berhasil diterobos;+ mengenai semua prajurit, mereka melarikan diri+ dan keluar dari kota pada waktu malam melalui gerbang di antara tembok berlapis dua yang ada di dekat taman raja,+ sementara orang-orang Khaldea mengepung kota; dan mereka terus berjalan melalui Araba.+
8 Sepasukan militer orang Khaldea mengejar raja,+ dan menyusul Zedekia+ di padang gurun Yerikho; dan seluruh pasukan militernya berhamburan meninggalkan dia.+
9 Lalu mereka menangkap raja dan membawanya kepada raja Babilon+ di Ribla+ di tanah Hamat,+ agar keputusan hukum dinyatakan atas dirinya.+
10 Kemudian raja Babilon membantai putra-putra Zedekia di depan matanya,+ juga semua pembesar Yehuda dibantainya di Ribla.+
11 Mata Zedekia dibutakannya,+ dan setelah itu raja Babilon mengikat kakinya dengan belenggu tembaga, membawanya ke Babilon+ dan memasukkan dia ke dalam rumah tahanan sampai pada hari dia mati.
12 Pada bulan kelima, pada hari kesepuluh dari bulan itu, yaitu, pada tahun kesembilan belas pemerintahan Raja Nebukhadrezar,+ raja Babilon, datanglah Nebuzaradan,+ kepala pasukan pengawal, yang berdiri di hadapan raja Babilon, ke Yerusalem.
13 Lalu ia membakar rumah Yehuwa+ dan istana raja dan semua rumah di Yerusalem;+ semua rumah besar ia bakar dengan api.+
14 Tembok-tembok sekeliling Yerusalem dirobohkan oleh seluruh pasukan militer orang Khaldea yang ada bersama kepala pasukan pengawal itu.+
15 Beberapa dari antara orang-orang kecil di antara rakyat dan penduduk yang masih ada di kota itu+ dan para pembelot yang telah lari ke pihak raja Babilon dan para pekerja ahli yang masih ada itu, dibawa ke pembuangan oleh Nebuzaradan, kepala pasukan pengawal itu.+
16 Sebagian dari orang-orang kecil di negeri itu dibiarkan tinggal untuk menjadi tukang kebun anggur dan pekerja wajib oleh Nebuzaradan, kepala pasukan pengawal itu.+
17 Pilar-pilar tembaga+ yang ada di rumah Yehuwa dan kereta-kereta+ serta laut tembaga+ yang ada di rumah Yehuwa dihancurluluhkan oleh orang Khaldea dan semua tembaganya dibawa ke Babilon.+
18 Wadah, sekop,+ alat pemadam,+ mangkuk,+ cawan dan semua perkakas tembaga yang digunakan untuk melayani, mereka bawa.+
19 Baskom,+ penadah bara, mangkuk,+ wadah, kaki pelita,+ cawan, mangkuk, yang terbuat dari emas asli,+ dan yang terbuat dari perak asli,+ diambil oleh kepala pasukan pengawal itu.+
20 Juga kedua pilar,+ laut yang satu itu,+ dan kedua belas lembu tembaga+ yang ada di bawah laut itu, kereta-kereta, yang telah dibuat oleh Raja Salomo untuk rumah Yehuwa.+ Tembaganya—dari semua barang itu, beratnya tidak tertimbang.+
21 Mengenai pilar-pilar itu, setiap pilar tingginya delapan belas hasta,+ dan dapat dikelilingi oleh tali sepanjang dua belas hasta;+ tebalnya empat jari, dan pilar itu berongga.
22 Kepala di atasnya terbuat dari tembaga,+ dan tinggi kepala pilar yang satu adalah lima hasta;+ mengenai jalinan jaring dan buah delima di sekeliling kepala pilar,+ seluruhnya dari tembaga; pilar kedua sama seperti ini, juga buah-buah delimanya.+
23 Ada sembilan puluh enam buah delima, di sisi-sisinya, semua buah delima pada jalinan jaring yang berkeliling berjumlah seratus.+
24 Selanjutnya, kepala pasukan pengawal itu menangkap Seraya,+ imam kepala, dan Zefanya,+ imam kedua, dan ketiga penjaga pintu,+
25 dan dari kota ia menangkap seorang pejabat istana yang adalah pengawas para prajurit, tujuh pria yang didapati berada di kota, yaitu orang-orang yang boleh menemui raja,+ sekretaris panglima tentara, yang mengerahkan rakyat negeri itu, dan enam puluh pria di antara rakyat negeri itu, yang didapati berada di tengah-tengah kota.+
26 Maka Nebuzaradan,+ kepala pasukan pengawal itu menangkap dan menggiring mereka kepada raja Babilon di Ribla.+
27 Lalu raja Babilon menghantam+ serta membunuh mereka di Ribla+ di tanah Hamat.+ Demikianlah Yehuda dibawa ke pembuangan dari tanahnya.+
28 Inilah orang-orang yang dibawa oleh Nebukhadrezar ke pembuangan: pada tahun ketujuh, tiga ribu dua puluh tiga orang Yahudi.+
29 Pada tahun kedelapan belas pemerintahan Nebukhadrezar,+ delapan ratus tiga puluh dua jiwa dari Yerusalem.
30 Pada tahun kedua puluh tiga pemerintahan Nebukhadrezar, Nebuzaradan, kepala pasukan pengawal itu, membawa orang Yahudi ke pembuangan, tujuh ratus empat puluh lima jiwa.+
Seluruhnya ada empat ribu enam ratus jiwa.
31 Akhirnya, pada tahun ketiga puluh tujuh masa pembuangan Yehoyakhin,+ raja Yehuda, pada bulan yang kedua belas, pada hari yang kedua puluh lima dari bulan itu, Ewil-merodakh, raja Babilon, pada tahun ia menjadi raja, mengangkat kepala+ Yehoyakhin, raja Yehuda, lalu mengeluarkannya dari rumah penjara.
32 Kemudian ia berbicara tentang hal-hal yang baik dengannya dan meninggikan takhtanya lebih daripada takhta raja-raja lain yang ada bersamanya di Babilon.+
33 Ia mengganti pakaian penjara Yehoyakhin,+ dan dia makan roti+ di hadapan raja senantiasa, sepanjang hari-hari kehidupannya.+
34 Mengenai jatah makanannya, raja Babilon selalu memberikan jatah kepadanya, setiap hari secukupnya sampai hari ia mati,+ yaitu sepanjang hari-hari kehidupannya.