Ayub 36:1-33

  • Elihu mengagungkan kehebatan Allah (1-33)

    • Orang yang taat akan sejahtera; yang tidak kenal Allah akan ditolak (11-13)

    • ’Guru mana yang sehebat Allah?’ (22)

    • Ayub harus memuliakan Allah (24)

    • ”Allah lebih hebat daripada yang bisa kita ketahui” (26)

    • Allah mengendalikan hujan dan kilat (27-33)

36  Elihu melanjutkan,   ”Bersabarlah sedikit lagi selama aku menjelaskan,Karena masih ada yang mau aku katakan untuk mewakili Allah.   Aku akan memberitahukan dengan lengkap apa yang aku ketahui,Dan aku akan menyatakan bahwa Pembuatku benar.+   Sesungguhnya kata-kataku tidak salah.Semua ini berasal dari Dia yang memiliki pengetahuan yang sempurna.+   Allah itu kuat+ dan Dia tidak akan mengabaikan siapa pun.Dia memiliki kesanggupan yang luar biasa untuk mengerti.   Dia tidak akan melindungi nyawa orang jahat,+Tapi memberikan keadilan kepada orang yang menderita.+   Dia tidak berhenti memperhatikan orang yang benar.+Dia mengangkat mereka sebagai raja-raja,*+ dan mereka ditinggikan selamanya.   Tapi kalau mereka dibelengguDan terlilit tali-tali penderitaan,   Dia memberi tahu mereka apa yang telah mereka lakukan,Yaitu pelanggaran akibat kesombongan mereka. 10  Dia memberikan nasihat ke telinga merekaDan menyuruh mereka meninggalkan perbuatan salah.+ 11  Kalau mereka taat dan melayani Dia,Mereka akan menjalani hari-hari dengan sejahtera,Dan tahun-tahun mereka akan menyenangkan.+ 12  Tapi kalau mereka tidak taat, mereka akan binasa oleh pedang,*+Dan mati tanpa punya pengetahuan. 13  Orang yang tidak mengenal Allah* akan memendam kebencian.Mereka tidak berteriak minta tolong bahkan saat mereka diikat oleh-Nya. 14  Mereka mati saat masih muda.+Mereka selalu ada* bersama pria-pria pelacur kuil.+ 15  Tapi Allah menyelamatkan orang yang sedang menderita.Dia akan memberikan petunjuk ke telinga mereka saat mereka ditindas. 16  Dia melepaskan kamu dari tekanan+Dan membawamu ke tempat yang luas dan bebas.+Di mejamu akan terhidang makanan yang enak supaya kamu terhibur.+ 17  Kamu akan puas sewaktu hukuman atas orang jahat dinyatakan,+Sewaktu keputusan dijatuhkan dan keadilan ditegakkan. 18  Tapi berhati-hatilah. Jangan sampai kamu begitu marah sehingga kamu penuh kebencian,*+Dan jangan sampai uang suap yang banyak menyesatkanmu. 19  Apa jeritanmu minta tolongAtau semua perjuanganmu bisa membuatmu terhindar dari penderitaan?+ 20  Jangan merindukan malam,Yaitu ketika orang-orang kembali ke tempat mereka. 21  Jangan memilih untuk berbuat salah,Karena kamu sudah tidak tahan menderita.+ 22  Allah dimuliakan karena kuasa-Nya.Guru mana yang sehebat Dia? 23  Siapa yang bisa memberi tahu Dia bagaimana harus bertindak?*+Atau berkata kepada-Nya, ’Yang Engkau lakukan itu salah’?+ 24  Jangan lupa memuliakan perbuatan-Nya,+Yang orang-orang sebutkan dalam nyanyian.+ 25  Seluruh umat manusia sudah melihatnya.Manusia melihatnya dari jauh. 26  Ya, Allah lebih hebat daripada yang bisa kita ketahui.+Tahun-tahun-Nya tak terhitung.+ 27  Dia mengangkat titik-titik air.+Kabut itu terbentuk menjadi hujan. 28  Lalu awan-awan mencurahkannya,+Turun ke atas umat manusia. 29  Apa ada yang bisa memahami lapisan-lapisan awan,Dan bunyi guntur dari tempat tinggal-Nya?*+ 30  Lihatlah, Dia menyebarkan kilat*+ di sana,Dan menutupi dasar laut dengan air. 31  Dia menggunakan semua itu untuk menghidupi* orang-orang.Dia memberi mereka berlimpah makanan.+ 32  Dia menggenggam kilat dengan tangan-NyaDan mengarahkannya ke sasaran.+ 33  Guntur-Nya memberitahukan tentang Dia,Dan bahkan ternak memberitahukan siapa* yang datang.

Catatan Kaki

Atau mungkin ”Dia mengangkat raja-raja”.
Atau ”senjata”.
Atau ”yang murtad”.
Atau mungkin ”Mereka mati”.
Atau ”kamu bertepuk tangan dengan penuh kebencian”.
Atau mungkin ”bisa mengkritik tindakan-Nya?”
Lit.: ”pondok-Nya”.
Lit.: ”cahaya”.
Atau mungkin ”untuk membela kasus”.
Atau mungkin ”apa”.