Surat untuk Sidang Jemaat di Efesus 2:1-22
2 Selain itu, Allah membuat kalian hidup, meskipun kalian sudah mati karena pelanggaran dan dosa kalian.+
2 Dulu, jalan hidup kalian seperti jalan hidup dunia* ini.+ Kalian mengikuti penguasa yang mengendalikan udara,+ yaitu cara berpikir+ yang memengaruhi orang-orang yang tidak taat.
3 Kita semua memang pernah bertingkah laku sesuai dengan keinginan tubuh kita yang berdosa.*+ Kita mengikuti kehendak tubuh dan pikiran kita yang berdosa.+ Sejak lahir, kita adalah anak-anak yang pantas menerima kemurkaan Allah+ seperti orang-orang lain.
4 Tapi, karena Allah memiliki belas kasihan yang limpah+ dan sangat mengasihi kita,+
5 walaupun kita mati karena pelanggaran kita, Dia menghidupkan dan mempersatukan kita dengan Kristus.+ Kebaikan hati-Nya yang luar biasa* itu membuat kalian diselamatkan.
6 Selain itu, Allah membangkitkan kita dan memberi kita tempat duduk di surga karena kita bersatu dengan Kristus Yesus,+
7 sehingga di zaman* yang akan datang, Dia bisa menunjukkan kebaikan hati-Nya yang luar biasa* dengan bermurah hati kepada kita yang bersatu dengan Kristus Yesus.
8 Kalian yang beriman sudah diselamatkan karena kebaikan hati-Nya yang luar biasa.*+ Maka, keselamatan itu bukan karena usaha kalian sendiri, tapi karunia dari Allah.
9 Itu bukan hasil kerja kalian,+ maka tidak ada yang bisa berbangga.
10 Kita adalah ciptaan* Allah, dan kita diciptakan+ untuk melakukan hal-hal yang baik karena kita bersatu dengan Kristus Yesus.+ Itulah yang Allah tentukan dari awal untuk kita lakukan.
11 Karena itu, ingatlah bahwa kalian, yang berasal dari bangsa lain, pernah mendapat sebutan ”tidak bersunat” dari orang-orang yang disunat oleh manusia.
12 Waktu itu, kalian tidak mengenal Kristus, terpisah dari bangsa Israel dan tidak terlibat dalam perjanjian yang dibuat berdasarkan janji Allah.+ Kalian tidak punya harapan dan tidak mengenal Allah di dunia ini.+
13 Tapi sekarang, kalian bersatu dengan Kristus Yesus, sehingga meskipun dulu kalian jauh dari Allah, sekarang kalian dekat dengan Dia karena darah Kristus.
14 Kristus-lah yang membuat kita berdamai,+ yang menyatukan kedua belah pihak+ dan merobohkan tembok yang memisahkan mereka.+
15 Dengan mengorbankan tubuhnya, dia mengakhiri hukum Taurat yang berisi perintah yang membuat mereka bermusuhan, supaya kedua pihak yang bersatu dengannya itu dijadikan satu bangsa* baru+ dan didamaikan.
16 Selain itu, dia mendamaikan keduanya dengan Allah melalui tiang siksaannya,*+ supaya keduanya menjadi satu tubuh, karena melalui kematiannya, dia sudah mengakhiri apa yang membuat keduanya bermusuhan.+
17 Dia datang dan memberitakan kabar baik tentang perdamaian kepada kalian yang jauh dari Allah, dan kepada orang-orang yang dekat dengan-Nya,
18 karena melalui dia, kita semua yang adalah kedua bangsa itu bisa leluasa menghampiri Bapak dengan kuasa kudus* yang sama.
19 Maka, kalian bukan lagi orang asing dan pendatang.+ Kalian adalah sesama warga negara+ bersama orang-orang suci, dan kalian juga anggota keluarga Allah.+
20 Kalian sudah dibangun di atas sebuah fondasi, yaitu rasul-rasul dan nabi-nabi,+ sedangkan Kristus Yesus sendiri adalah batu fondasi utamanya.*+
21 Seluruh bangunan yang bersatu dengannya, yang setiap bagiannya menyatu dengan baik,+ bertumbuh menjadi bait yang suci bagi Yehuwa.*+
22 Kalian yang bersatu dengannya juga dibangun bersama-sama menjadi tempat tinggal Allah, karena kuasa kudus-Nya* ada di sana.+
Catatan Kaki
^ Atau ”sistem”. Lihat Daftar Istilah.
^ Atau ”keinginan daging kita”.
^ Lihat Daftar Istilah.
^ Atau ”sistem-sistem”. Lihat Daftar Istilah.
^ Lihat Daftar Istilah.
^ Lihat Daftar Istilah.
^ Atau ”hasil karya”.
^ Lit.: ”manusia”.
^ Lihat Daftar Istilah.
^ Umumnya disebut ”roh kudus”. Lihat Daftar Istilah.
^ Atau ”batu penjuru fondasinya”.
^ Umumnya disebut ”roh kudus”. Lihat Daftar Istilah.