Langsung ke konten

Langsung ke daftar isi

Metafora

Metafora

Gaya bahasa yang menyoroti persamaan antara dua hal yang berbeda. Gaya bahasa ini berupa pernyataan bahwa hal yang satu adalah hal yang lainnya.

Untuk memahami sebuah metafora, pembaca perlu mengenali tiga hal ini: topik yang dibicarakan, gambarannya, dan persamaan antara dua hal itu.

Ada banyak metafora dalam Alkitab. Misalnya, Yesus memakai metafora ketika berkata kepada pengikutnya, ”Kalian adalah garam dunia.” (Mat 5:13) Di sini, topiknya adalah ”kalian”, yaitu pengikut Yesus. Gambarannya adalah ”garam”. Persamaannya adalah kemampuan untuk mengawetkan. Pelajarannya? Seperti garam yang bisa mengawetkan makanan, atau mencegahnya membusuk, pengikut Yesus juga bisa mencegah kemerosotan moral orang-orang dengan mengajar mereka tentang perintah Yesus. (Lihat keterangan tambahan Mat 5:13.) Metafora lainnya dalam Alkitab terdapat di Mz 18:2; 121:5; Yoh 10:7; 15:1.

Gaya bahasa yang berkaitan dengan metafora adalah ibarat, atau simile, tapi efeknya tidak sekuat metafora. Gaya bahasa ini berupa pernyataan bahwa hal yang satu itu seperti hal yang lainnya. Contohnya ada di Kej 22:17; Mz 1:3; 10:9.