KEHIDUPAN KRISTEN
Suatu Kehormatan—Membangun dan Memelihara Tempat Ibadat
Pembangunan bait membutuhkan kerja keras dan biaya besar. Meski begitu, orang Israel dengan giat mendukung pembangunan itu. (1Taw 29:2-9; 2Taw 6:7, 8) Setelah bait dibangun, cara mereka merawat bait memperlihatkan keadaan rohani mereka. (2Raj 22:3-6; 2Taw 28:24; 29:3) Sekarang, orang Kristen juga perlu menggunakan waktu dan tenaga untuk membangun, membersihkan, dan memelihara Balai Kerajaan serta Balai Kebaktian. Itu suatu kehormatan bagi kita karena kita bisa bekerja sama dengan Yehuwa dan itu merupakan bagian dari ibadat kita.
KITA BISA MENDUKUNG DENGAN . . .
-
Merapikan tempat perhimpunan seusai acara. Sebisa mungkin, Saudara meninggalkan tempat duduk Saudara dalam keadaan bersih.
-
Ikut dalam pembersihan dan pemeliharaan Balai Kerajaan secara teratur. Semakin banyak yang membantu, pekerjaan akan terasa menyenangkan dan lebih ringan.
—lv 92-93 ¶18. -
Memberikan sumbangan materi. Yehuwa pasti senang jika Saudara memberi dari hati meski hanya ”dua uang logam kecil”.
—Mrk 12:41-44. -
Membantu dalam pembangunan dan perbaikan fasilitas teokratis jika keadaan Saudara memungkinkan. Jika berminat, Saudara tidak harus berpengalaman dalam bidang pembangunan.