Langsung ke konten

Langsung ke daftar isi

KEHIDUPAN KRISTEN

Sambutlah Para Tamu

Sambutlah Para Tamu

Pada tanggal 23 Maret, diperkirakan sekitar 12 juta tamu atau lebih yang akan menghadiri acara Peringatan. Ini merupakan kesaksian yang luar biasa karena pembicara akan menyampaikan khotbah mengenai karunia tebusan dari Yehuwa dan berkat menakjubkan lainnya yang akan dinikmati umat manusia di masa depan. (Yes 11:6-9; 35:5, 6; 65:21-23; Yoh 3:16) Tapi, bukan hanya pembicara yang bisa memberikan kesaksian pada acara istimewa ini. Kita semua juga bisa melakukannya dengan menyambut para tamu. (Rm 15:7) Berikut ini ada beberapa saran yang bisa dilakukan.

  • Daripada langsung duduk dan menunggu acara dimulai, Saudara bisa tersenyum dengan ramah dan memberikan salam yang hangat untuk menyambut para tamu dan mereka yang tidak aktif

  • Selain menemani orang yang Saudara undang secara pribadi, Saudara juga perlu menyambut mereka yang mungkin datang karena menerima undangan saat kampanye. Saudara bisa mengajak mereka duduk di sebelah Saudara. Gunakan Alkitab serta buku nyanyian Saudara bersama mereka

  • Usai acara, Saudara bisa menyediakan diri jika ada orang yang ingin bertanya. Namun, jika waktu terbatas karena sidang lain akan menggunakan tempat tersebut, buatlah rencana untuk mengunjungi orang itu dalam beberapa hari. Jika Saudara belum memiliki informasi untuk menghubunginya, Saudara mungkin bisa bertanya, ”Saya senang untuk menanyakan pendapat Anda tentang acara ini. Bagaimana saya bisa menghubungi Anda?”