13-19 April
KEJADIAN 31
Nyanyian 112 dan Doa
Bagian Pembuka (1 men.)
HARTA DALAM FIRMAN ALLAH
”Yakub dan Laban Membuat Perjanjian Damai”: (10 men.)
Kej 31:44-46—Yakub dan Laban membuat tumpukan batu. Lalu, mereka menyantap makanan yang ditaruh di atas tumpukan batu itu sebagai tanda sahnya perjanjian (it-1 758 ¶7)
Kej 31:47-50—Mereka menamai tempat itu Galed dan Menara Penjaga (it-2 75 ¶6)
Kej 31:51-53—Mereka berjanji bahwa mereka akan tetap berdamai
Menggali Permata Rohani: (10 men.)
Kej 31:19—Apa yang mungkin membuat Rakhel mencuri patung berhala ayahnya? (it-2 1018 ¶4)
Kej 31:41, 42—Bagaimana kita bisa meniru Yakub saat menghadapi atasan yang ”sulit disenangkan”? (1Ptr 2:18; w13 15/3 21 ¶8)
Dari pembacaan Alkitab minggu ini, permata rohani apa saja yang Saudara temukan tentang Allah Yehuwa, pelayanan, atau hal lainnya?
Pembacaan Alkitab: (4 men. atau kurang) Kej 31:1-18 (th pelajaran 10)
BERSEMANGATLAH DALAM PELAYANAN
Video Pengabaran: (4 men.) Pembahasan. Putar video, lalu ajukan pertanyaan: Bagaimana saudari itu menjelaskan ayat dengan baik? Apa yang dia katakan supaya bisa berkunjung kembali?
Pengabaran: (3 men. atau kurang) Gunakan pertanyaan dan ayat dari Contoh Percakapan. Jawab bantahan yang umum di daerah Saudara. (th pelajaran 4)
Pengabaran: (5 men. atau kurang) Awali dengan pertanyaan dan ayat dari Contoh Percakapan. Lalu, tawarkan brosur Kabar Baik dan mulailah pelajaran Alkitab dengan membahas pelajaran 5. (th pelajaran 8)
KEHIDUPAN KRISTEN
Membantu Yang Tidak Aktif: (20 men. atau kurang) Khotbah oleh seorang penatua. Putar video Yehuwa Memperhatikan Domba-Nya. Lalu, sampaikan dengan hangat beberapa pokok dari brosur Kembalilah kepada Yehuwa, halaman 14.
Pelajaran Alkitab Sidang: (30 men.) jy bab 111 ¶1-9
Bagian Penutup (3 men. atau kurang)
Nyanyian 146 dan Doa