KEHIDUPAN KRISTEN
Apa Tujuan Saudara untuk Tahun Dinas Baru?
Tujuan rohani adalah semua hal yang bisa kita upayakan untuk melayani Yehuwa dengan lebih sepenuhnya dan menyenangkan Dia. Memang dibutuhkan pengorbanan untuk meraihnya, tapi itu tidak sia-sia. Kalau kita punya tujuan rohani, kita bisa menjadi orang Kristen yang lebih baik. (1Tim 4:15) Setelah punya tujuan rohani, kita perlu memeriksa kembali tujuan itu secara rutin. Kenapa? Karena keadaan kita bisa berubah. Mungkin, tujuan kita yang dulu sudah tidak bisa kita raih. Atau, kita sudah berhasil meraih tujuan tertentu dan bisa menetapkan tujuan rohani lainnya.
Sebentar lagi, tahun dinas baru akan dimulai. Inilah waktu yang cocok untuk memeriksa kembali tujuan rohani kita masing-masing. Cobalah bahas hal ini dalam ibadah keluarga. Saudara bisa menetapkan tujuan rohani Saudara sendiri dan tujuan rohani sebagai satu keluarga.
Tujuan spesifik apa saja yang mau Saudara raih? Dan, apa saja yang bisa Saudara lakukan untuk meraihnya?
Membaca Alkitab, melakukan pelajaran pribadi, menghadiri perhimpunan, memberikan komentar.—w02 15/6 15 ¶14-15
Berdinas.—w23.05 27 ¶4-5
Memiliki sifat-sifat Kristen.—w22.04 23 ¶5-6
Yang lainnya: