Langsung ke konten

Langsung ke daftar isi

BERSEMANGATLAH DALAM PELAYANAN | LEBIH BERSUKACITA DALAM PELAYANAN

Terimalah Bantuan dari Saudara-Saudari Kita

Terimalah Bantuan dari Saudara-Saudari Kita

”Semua saudara seiman” bisa digunakan Yehuwa untuk membantu kita. (1Ptr 5:9) Mereka bisa membantu kita mengatasi berbagai tantangan dalam pelayanan. Dulu, Rasul Paulus juga dibantu oleh Akuila dan Priskila, Silas, Timotius, dan yang lainnya.​—Kis 18:1-5.

Bagaimana rekan seiman bisa membantu Saudara dalam pelayanan? Mereka bisa memberi Saudara saran tentang caranya menjawab keberatan dari orang yang dikabari, caranya melakukan kunjungan kembali, atau caranya menawarkan dan memandu pelajaran Alkitab. Coba pikirkan kira-kira siapa di sidang Saudara yang bisa membantu Saudara, lalu mintalah bantuannya. Kalian pasti akan merasakan manfaatnya dan bersukacita.​—Flp 1:25.

TONTONLAH VIDEO BERSUKACITALAH DALAM MEMBUAT MURID​—TERIMALAH BANTUAN YEHUWA—​SAUDARA-SAUDARI KITA. LALU JAWAB PERTANYAAN-PERTANYAAN INI:

  • Apa saja yang Nita lakukan untuk mengajak Jasmine berhimpun?

  • Kenapa kita perlu mengajak penyiar lain sewaktu kita memandu pelajaran Alkitab?

  • Dibutuhkan semua orang di sidang untuk membantu seseorang menjadi murid

    Apa yang sama-sama disukai oleh Jasmine dan Abigail?

  • Bagaimana rekan seiman bisa membantu Saudara lebih terampil dalam pelayanan?