Langsung ke konten

Langsung ke daftar isi

Surat Pembaca

Surat Pembaca

Surat Pembaca

Kehilangan Pekerjaan Saya ingin memberi tahu Anda bahwa artikel ”Apa yang Terjadi dengan ’Pekerjaan Seumur Hidup’?” telah memberi saya banyak dukungan moril. (8 Oktober 2000) Tips tentang cara mempersiapkan diri jika terjadi perampingan dan cara mengatasi pengangguran sangat bagus. Saya merasa lebih tenang menghadapi wawancara kerja yang akan saya jalani.

F. W., Amerika Serikat

Toko Obat Cina Ada yang saya khawatirkan sehubungan dengan teori di balik pengobatan alternatif yang dibahas dalam artikel ”Mengunjungi Toko Obat Cina”. (8 November 2000) Saya tidak berkeberatan dengan penggunaan jamu. Namun, bukankah ada lebih banyak yang tersangkut dalam yin dan yang daripada sekadar panas dan dingin? Anda terlalu menyepelekan sebuah doktrin yang berasal dari ilmu gaib dan agama palsu. Tidakkah hal itu berbahaya?

V. A., Amerika Serikat

Memang benar bahwa di Timur, prinsip ”yin” dan ”yang” telah digunakan dalam banyak kegiatan, termasuk tenung. Namun, bukan berarti bahwa prinsip ini tidak boleh digunakan dalam cara-cara lain yang tidak bertentangan dengan Alkitab, seperti dalam membuat diagnosis medis. Oleh karena itu, keputusan untuk menggunakan sistem pengobatan yang berdasarkan prinsip ini diserahkan kepada setiap orang Kristen secara pribadi.—RED.

Problem Anak-Anak Saya sangat tersentuh oleh seri ”Problem Anak-Anak—Inilah Solusinya!” (8 Desember 2000) Saya memiliki kenangan pahit semasa kecil. Ibu saya sering mabuk dan memperlakukan saya dengan semena-mena hampir setiap hari. Seraya waktu berlalu, saya mengalami depresi dan sering kali ingin mati saja. Artikel-artikel ini mengingatkan saya betapa pentingnya ikatan antara anak-anak dan orang tua. Sekarang, karena saya telah merasakan kasih Yehuwa kepada saya, saya berupaya untuk lebih berpengertian terhadap ibu saya; ia mengalami hal yang sama semasa kecilnya.

U. P., Republik Korea

Saya adalah seorang guru asal Argentina, dan saya yakin bahwa sangatlah bagus jika semua orang tua dan guru mempraktekkan nasihat dari terbitan ini—dan dari Alkitab, yang sangat banyak Anda kutip.

F. S., Spanyol

Kemarahan Saya membaca artikel ”Mengamati Dunia”, kolom ”Kemarahan dan Jantung Anda”. (8 Desember 2000) Artikel itu benar sekali. Saya memiliki masalah pada jantung yang sering membuat saya merasa lelah dan sakit. Pergi ke sekolah menjadi suatu tantangan karena saya tidak boleh marah. Namun, syukur kepada Allah Yehuwa, saya berhasil menyingkirkan kemarahan dari kehidupan saya.

A. F., Amerika Serikat

Masalah Prostat Saya sangat menghargai artikel yang terbit belum lama ini, ”Mengatasi Masalah Prostat”. (8 Desember 2000) Namun, artikel itu tidak menyebutkan prosedur penanaman biji radioaktif. Baru-baru ini, prosedur itu dipublikasikan dalam majalah-majalah utama di AS dan prosedur ini mempunyai tingkat efek samping yang rendah.

H. Z., Amerika Serikat

Terima kasih untuk keterangan yang Anda berikan tentang perawatan ini kepada para pembaca kami. Menurut laporan, terapi biji radioaktif (brakiterapi) tidak terlalu berbahaya bagi pasien dibandingkan dengan pembedahan tradisional dan, dalam beberapa kasus, sama efektifnya. Namun, para dokter belum mengetahui dampak jangka panjangnya. Sementara itu, pasien hendaknya terinformasi sepenuhnya sehubungan dengan pilihan mereka sebelum membuat keputusan.—RED.

Yellowstone Artikel ”Yellowstone—Kombinasi Air, Batu, dan Api” patut diberi acungan jempol! (8 Desember 2000) Saya dan istri saya berkesempatan untuk bekerja di taman itu selama satu tahun terakhir ini. Pada waktu itu, istri saya mengerjakan sebuah research database, dan saya menyurvei rawa-rawa. Jadi, sewaktu artikel itu terbit, kami sangat gembira dan langsung membacanya. Artikel yang sangat bagus! Pemilihan gambarnya sangat bagus dan risetnya saksama. Keterangannya akurat dalam setiap segi. Namun, orang harus datang sendiri untuk melihat tempat ini! Keindahannya tak habis-habisnya.

D. S., Amerika Serikat