Langsung ke konten

Langsung ke daftar isi

Surat Pembaca

Surat Pembaca

Surat Pembaca

Pengukuran Tanah Saya menikmati artikel ”Pengukuran Tanah​—Apakah Itu?” (8 Juni 2002) Saya dan suami adalah pengawas konstruksi jalan sebuah negara bagian. Pengukuran tanah merupakan tugas sehari-hari dalam pekerjaan kami. Saya senang mempelajari sejarahnya, dan dengan menyoroti Amsal 22:28, Anda membuat artikel itu menjadi lebih istimewa. Saya tahu gambar di artikel itu hanyalah ilustrasi, tetapi saya ingin menandaskan bahwa kami benar-benar mendesak semua juru ukur tanah untuk memakai rompi dan perlengkapan pengaman. Semuanya ini membuat mereka terlihat sangat jelas, karena mereka sering bekerja di pinggir jalan membelakangi lalu lintas. Terima kasih atas artikel yang sangat informatif ini!

C. S., Amerika Serikat

Peperangan Saya merasa kagum setelah membaca ”Pandangan Alkitab: Apakah Allah Memperkenankan Peperangan?” (8 Mei 2002) Pokok yang satu ini telah merisaukan saya karena saya adalah seorang Saksi-Saksi Yehuwa dan orang-orang yang saya temui dalam pelayanan menanyai saya mengapa bangsa Israel zaman dahulu sering sekali berperang. Saya telah berusaha menjelaskannya, tetapi saya tidak memiliki cukup informasi. Artikel ini begitu sederhana dan meyakinkan! Saya telah menyalin semua buah pikirannya agar saya bisa menggunakannya kapan saja. Kami benar-benar membutuhkan artikel seperti itu!

V. S., Rusia

Saya seorang pengemudi tank di garis depan pada Perang Dunia II. Pada pagi hari setelah merebut sebuah bukit yang strategis, sebuah altar didirikan di lapangan. Saya ingat ada tiga personel tank berlutut di depan altar dan diberkati oleh pendeta militer. Tak lama setelah itu, kami mendapat serangan balasan, dan ketiga personel tank itu tewas. Saya dan istri saya menjadi Saksi-Saksi Yehuwa pada tahun 1957, dan pada saat itulah kami tahu bahwa Allah tidak berada di pihak mana pun dalam konflik tersebut. Sejak saat itu, kami bertempur dalam peperangan rohani, dan tentu saja kami tahu di sisi mana Allah berpihak.

F. S., Selandia Baru

Menjadi Ibu Terima kasih atas seri ”Menjadi Ibu​—Apakah Perlu Wanita yang Superhebat?” (8 April 2002) Saya baru berusia 13 tahun, tetapi artikel itu menunjukkan kepada saya apa yang dialami mama saya dan apa yang akan ia hadapi dalam beberapa bulan​—dia hamil lima setengah bulan. Sekarang setelah membaca majalah ini, saya benar-benar berupaya keras untuk menghormatinya dan menunjukkan respek yang lebih besar kepadanya.

N. B., Amerika Serikat

Tekanan Darah Tinggi Terima kasih atas artikel yang bagus berjudul ”Tekanan Darah Tinggi​—Pencegahan dan Pengendalian”. (8 April 2002) Saya harus diopname karena tiba-tiba mengalami gagal jantung. Setelah itu, saya membaca artikel ini, dan artikel tersebut menguraikan dengan sangat terperinci caranya menanggulangi tekanan darah tinggi. Memang, saya menerima banyak sekali petunjuk dari dokter dan ahli gizi. Tetapi, artikel ini ditulis dengan cara yang mudah dipahami. Mulai sekarang, saya ingin memelihara dengan baik kehidupan yang telah Yehuwa berikan!

N. I., Jepang

Saya menderita tekanan darah tinggi, dan telah dinasihati oleh para ahli kesehatan untuk membatasi konsumsi garam hingga kira-kira dua gram per hari. Di halaman 22, angka enam gram per hari, yang dianjurkan oleh Konsensus Brasil Ketiga tentang Hipertensi Arteri, terlihat tinggi. Apakah barangkali ini suatu kekeliruan tipografi?

F. S., Amerika Serikat

Tanggapan ”Sedarlah!”: Sumber pernyataan ini merekomendasikan kurang dari 100 mEq (miliekivalen) garam per hari, yang sama dengan 5,85 gram. Satu sendok teh, yang mungkin lebih mudah dibayangkan, banyaknya 5,18 gram. Akan tetapi, seperti yang dinyatakan dalam catatan kaki, seseorang yang menderita hipertensi atau penyakit sejenisnya sebaiknya berkonsultasi dengan dokter. Orang demikian mungkin mendapat manfaat dengan mengurangi garam bahkan lebih banyak.