Langsung ke konten

Langsung ke daftar isi

Pilihan yang Mempengaruhi Kesehatan Anda

Pilihan yang Mempengaruhi Kesehatan Anda

Pilihan yang Mempengaruhi Kesehatan Anda

MAKAN dengan baik dan menjaga kebugaran sering menghadirkan tantangan. Di bawah tekanan dewasa ini, tampaknya lebih mudah menyantap makanan siap saji daripada mempersiapkan hidangan segar dan lebih mudah mengisi waktu luang di depan TV atau komputer daripada melakukan kegiatan fisik. Namun, pilihan ini dapat menyebabkan semakin banyak orang dewasa dan anak-anak menderita problem kesehatan yang serius.

Di Asia, kata majalah Asiaweek, ”makanan berlemak dan semakin berkurangnya kegiatan fisik menyebabkan epidemi diabetes”. Yang mengkhawatirkan adalah penyakit ini menyerang bahkan anggota masyarakat yang lebih muda. Dan, di Kanada ”para peneliti mendapati bahwa hanya satu dari tujuh anak praremaja yang makan buah dan sayur dalam jumlah yang cukup [dan] hanya setengah lebih sedikit dari jumlah itu yang bermain sampai berkeringat”, lapor The Globe and Mail. Gaya hidup seperti itu membuat remaja-remaja ini ”cepat terkena penyakit jantung sewaktu berusia 30-an”, kata laporan ini.

Demikian pula, para pakar soal tidur mengatakan bahwa orang dewasa mungkin membutuhkan sekitar delapan jam tidur setiap malam dan bahwa kaum remaja mungkin membutuhkan bahkan lebih banyak lagi. Sebenarnya, dalam sebuah penelitian di University of Chicago, para pemuda sehat yang hanya tidur selama empat jam dalam enam hari berturut-turut mulai memperlihatkan tanda-tanda problem medis yang biasanya berkaitan dengan kaum lansia. Meskipun banyak orang mengorbankan jam-jam tidur yang berharga demi pekerjaan, sekolah, atau kesenangan, hasilnya malah dapat menghambat produktivitas. ”Sekadar menjalani kegiatan,” kata peneliti soal tidur dari Cornell University di New York, James Maas, ”berbeda dari bersikap tanggap, kreatif, dan tidak jatuh tertidur sewaktu sedang mengemudi di jalan bebas hambatan.”

Tentu saja, faktor-faktor lain juga mempengaruhi kesejahteraan fisik kita. Misalnya, memiliki sudut pandangan yang positif dapat bermanfaat bagi kesehatan kita. Dan, memiliki tujuan hidup yang sejati dapat memotivasi kita untuk membuat pilihan yang akan membantu kita tetap sehat.