Surat Pembaca
Surat Pembaca
Pelacuran Anak Saya tidak dapat melukiskan dengan kata-kata rasa syukur saya atas seri ”Pelacuran Anak—Kenyataan yang Tragis”. (8 Februari 2003) Seri ini memaparkan masalah tersebut dalam semua kebejatannya. Saya rasa artikel ini harus dicetak ulang di pers sekuler agar lebih banyak orang tahu bahwa perbudakan semacam ini masih ada.
M. K., Republik Ceko
Siria Terima kasih atas artikel ”Siria—Gema dari Masa Lampau yang Menarik”. (8 Februari 2003) Terus terang, saya tidak pernah tertarik pada sejarah. Namun, artikel ini membantu saya membayangkan berbagai jalan dan kota yang dikunjungi rasul Paulus. Keterangan seperti ini membantu kita memperluas pengetahuan kita dan memahami keadaan yang harus dihadapi hamba-hamba Allah pada zaman dahulu.
T. S., Amerika Serikat
Tetap Bugar Saya ingin mengucapkan terima kasih atas semua komentar tentang olahraga dan penurunan berat badan yang disampaikan dalam fitur ”Mengamati Dunia”. Saya khususnya menghargai artikel ”Tetap Bugar”. (8 Februari 2003) Di sana diperlihatkan bahwa bahkan sedikit gerak badan dapat meningkatkan kesehatan Anda. Hal ini sangat menganjurkan saya karena saya makan obat yang membuat saya mudah lelah dan saya tidak boleh berolahraga terlalu lama. Terima kasih banyak untuk tips kesehatan dan kebugaran ini.
G. P., Amerika Serikat
Teka Teki Silang Melalui surat singkat ini, saya mengucapkan terima kasih banyak atas teka teki silang yang Anda muat dalam majalah Anda. Saya benar-benar menikmatinya! Itu sangat menyenangkan, mendidik, dan cocok untuk bersantai setelah sibuk seharian.
J. G., Amerika Serikat
Saya selalu menikmati mengisi teka teki silang, dan sejak Anda memuatnya di Sedarlah!, saya mulai menanti-nantikannya. Pada mulanya, saya harus membuka hampir semua ayat Alkitabnya, tetapi sekarang saya dapat mengerjakan banyak dari teka teki ini tanpa membuka Alkitab! Hasilnya, saya telah belajar cukup banyak ayat Alkitab dan tokoh Alkitab.
E. G., Amerika Serikat
Tanggapan ”Sedarlah!”: Dalam beberapa bahasa, kuis ’Tahukah Anda?’ ditampilkan sebagai pengganti teka teki silang.
Senyuman Saya dulu dijuluki si Senyum oleh keluarga dan teman-teman saya. Bahkan, saya pernah diberi sebuah foto diri saya dengan catatan, ”Jika kamu melihat orang tanpa senyum, berikanlah senyummu kepadanya.” Namun, beberapa tragedi yang baru-baru ini menimpa keluarga saya membuat saya agak depresi. Artikel ”Kekuatan Sebuah Senyuman” (22 Januari 2003) mengubah cara berpikir saya. Sekarang, saya sekali lagi dapat membuat orang berbahagia melalui senyuman. Saya berterima kasih kepada Yehuwa karena telah menggunakan artikel ini untuk membantu saya menyesuaikan cara berpikir saya.
O. F., Nigeria
Sampah Dalam seri ”Sampah—Apakah Akan Menimbun Kita?” (22 Agustus 2002), Anda mengutip perkiraan sebuah asosiasi lingkungan hidup Italia tentang berapa lama beberapa benda terurai di air laut. Saya rasa perkiraan mereka bahwa kaleng metal membutuhkan waktu 500 tahun untuk terurai sangat tidak akurat. Di air payau Suaka Marga Satwa Nasional Pulau Pelikan di Florida, saya pernah mengamati banyak kaleng aluminium dan kaleng biasa yang hancur menjadi bubuk sewaktu saya menginjaknya dengan sepatu bot saya. Kaleng-kaleng ini tidak mungkin berada di sana lebih dari sepuluh tahun—bahkan mungkin kurang dari itu. Sebagaimana yang diketahui betul oleh orang-orang yang memiliki perahu dari aluminium, air asin mengikis aluminium.
S. S., Amerika Serikat
Tanggapan ”Sedarlah!”: Memang, perkiraan-perkiraan lain jauh lebih konservatif. Namun, buku ”Elements of Marine Ecology”, oleh R. V. Tait dan F. A. Dipper, mengatakan bahwa mungkin makan waktu 80 sampai 100 tahun bagi kaleng aluminium dan 50 sampai 100 tahun bagi kaleng biasa untuk terurai. Kaleng metal yang terkena udara mungkin terurai lebih cepat daripada yang hanya terkena air.