Langsung ke konten

Langsung ke daftar isi

Maukah Anda Mencicipi Bunga Labu?

Maukah Anda Mencicipi Bunga Labu?

Maukah Anda Mencicipi Bunga Labu?

OLEH PENULIS SEDARLAH! DI MEKSIKO

KETIKA tanaman labu berbunga, kebun sayur lebih menyerupai kebun bunga. Bunga kuning nan anggun tersebut​—yang berbentuk sederhana namun elok​—tidak menebarkan aroma, tetapi membangkitkan selera makan. Apakah kami memaksudkan bahwa bunganya benar-benar dapat dimakan? Ya. Sebenarnya, menurut jurnal Cuadernos de Nutrición, konon orang Meksiko menggunakan bunga dalam kebanyakan resep masakannya.

Bunga labu ini telah dimakan di Meksiko selama berabad-abad. Di antara banyak ragam labu, kemungkinan bunga sukini yang paling sering dimakan. Nah, kalau kita ingin memakan buah labunya juga, kita perlu memastikan untuk menggunakan bunga jantannya saja. Perhatikan tangkai bunganya. Kalau di tangkainya ada buah labu yang masih kecil, itu berarti bunga betina, jadi sebaiknya jangan dipetik.

Rasa bunga labu yang tidak terlalu tajam menambah cita rasa berbagai masakan. Sering kali, kami menumis bawang putih, bawang merah, dan bisa juga ditambah cabai. Setelah semuanya dibumbui dan bawang putihnya harum, kami memasukkan irisan bunga tanpa tangkai yang sudah dicuci. Lalu, kami memasaknya dengan api kecil dalam wajan tertutup selama beberapa menit. Dapat juga ditambahkan sukini yang dipotong kotak-kotak, biji jagung segar, sedikit mentega, dan bumbu-bumbu beraroma tajam. Kami menaruh campuran ini pada tortilla mentah dan melipatnya. Kemudian, kami menggoreng tortilla itu pada wajan ceper, dan jadilah quesadilla bunga labu yang lezat.

Quesadilla kami ini bukan hanya lezat, melainkan juga bergizi, karena bunga labu mengandung sejumlah kecil protein, kalsium, zat besi, thiamin, niasin, asam askorbat, dan retinol.

Kami juga menggunakan bunga ini untuk membuat sup yang lezat. Caranya sama seperti di atas, lalu ditambahkan kaldu dan dihidangkan panas-panas. Bisa juga ditaburi dengan keju dan irisan tortilla goreng.

Banyak masakan lain dapat dibuat dari bunga serbaguna ini. Jadi, cobalah buat masakan dari bunga labu. Anda pasti suka!