Langsung ke konten

Langsung ke daftar isi

Mengapa Berpaling pada Alkitab untuk Memperoleh Bimbingan?

Mengapa Berpaling pada Alkitab untuk Memperoleh Bimbingan?

Pandangan Alkitab

Mengapa Berpaling pada Alkitab untuk Memperoleh Bimbingan?

”Segenap Tulisan Kudus diilhamkan Allah dan bermanfaat untuk mengajar, untuk menegur, untuk meluruskan perkara-perkara.”—2 Timotius 3:16.

KE MANA Anda mencari bimbingan dalam kehidupan Anda? Dewasa ini, ada banyak sekali nasihat untuk hampir setiap topik yang dapat dibayangkan. Meski demikian, banyak orang berpaling pada tulisan-tulisan kuno dalam Alkitab untuk memperoleh bimbingan.

Namun, mayoritas orang menganggap Alkitab sangat sedikit nilainya, khususnya di era informasi dan teknologi modern ini. Beberapa pendidik dan ilmuwan yang disegani mendukung gagasan bahwa Alkitab tidak relevan lagi. Apakah mereka benar? Mengingat banyaknya sumber bimbingan yang begitu marak dewasa ini, mengapa setiap orang hendaknya berpaling pada Alkitab?

Buku Kebenaran

Pada suatu kesempatan, Yesus Kristus sedang beristirahat di tepi sebuah sumur dan bercakap-cakap dengan seorang wanita Samaria. Ia mengatakan kepadanya, ”Allah adalah Roh, dan orang yang menyembah dia harus menyembah dengan roh dan kebenaran.” (Yohanes 4:24) Kata-kata ini memperlihatkan bahwa ada bentuk ibadat yang diperkenan Allah. Agar kita menyembah dengan kebenaran, ibadat kita mesti selaras dengan apa yang Allah telah singkapkan tentang diri-Nya di dalam Alkitab. Firman Allah berisi kebenaran.​—Yohanes 17:17.

Akan tetapi, ada banyak agama yang mengaku percaya pada Alkitab, dan masing-masing tampaknya mengajarkan hal-hal yang berbeda. Akibatnya, ada banyak kesimpangsiuran mengenai apa yang sebenarnya Alkitab ajarkan. Apakah Yesus Allah, atau apakah ia Putra Allah? Apakah ada kehidupan setelah kematian atau tidak? Apakah neraka benar-benar ada, tempat orang-orang disiksa setelah mati? Apakah Setan pribadi yang nyata? Apa artinya menjadi seorang Kristen? Apakah tindakan dan pikiran kita benar-benar penting bagi Allah? Apakah cinta sejati membenarkan seks pranikah? Salahkah minum minuman beralkohol? * Berbagai agama mengaku mengajarkan kebenaran tentang perkara-perkara ini. Tetapi, doktrin-doktrin agama sering kali saling bertentangan. Tidak mungkin semuanya benar.​—Matius 7:21-23.

Kalau begitu, bagaimana Anda dapat menemukan kebenaran tentang Allah serta bentuk ibadat yang menyenangkan Dia? Misalkan Anda mendapati bahwa Anda membutuhkan operasi untuk memperbaiki kondisi medis yang serius. Apa yang akan Anda lakukan? Jika mungkin, Anda akan mencari ahli bedah terbaik untuk jenis operasi tersebut. Anda akan mempertimbangkan reputasi dan pengalamannya, menghubungi dia, lalu berbicara dengannya. Akhirnya, setelah yakin berdasarkan bukti yang ada bahwa dialah yang terbaik, Anda akan menaruh kepercayaan kepadanya dan mengizinkan dia mengoperasi Anda. Orang lain bisa jadi memiliki pendapat yang berbeda. Namun, keyakinan Anda pada ahli bedah tersebut kini memiliki dasar yang kuat.

Demikian pula, jika Anda membuat pemeriksaan yang jujur dan cermat terhadap bukti yang tersedia, Anda dapat membangun iman akan Allah dan Alkitab. (Amsal 2:1-4) Sewaktu mencari jawaban atas pertanyaan-pertanyaan tentang jenis ibadat yang diperkenan Allah, Anda bisa memilih. Anda dapat berpaling pada pengajaran dan pendapat manusia yang bertentangan atau Anda dapat mempertimbangkan pandangan Alkitab.

Akurat dan Praktis

Pemeriksaan yang saksama atas Alkitab akan memberi Anda cukup banyak bukti bahwa ”segenap Tulisan Kudus diilhamkan Allah dan bermanfaat”. * (2 Timotius 3:16, 17) Misalnya, Alkitab penuh dengan nubuat-nubuat yang terperinci. Sejarah mendokumentasikan penggenapan nubuat-nubuat ini. (Yesaya 13:19, 20; Daniel 8:3-8, 20-22; Mikha 5:2) Meskipun bukan sebuah buku pelajaran sains, Alkitab akurat secara ilmiah. Alkitab memuat fakta-fakta mengenai alam dan kesehatan yang ditulis ribuan tahun sebelum para ilmuwan dapat mencapai kesimpulan yang serupa.​—Imamat 11:27, 28, 32, 33; Yesaya 40:22.

Selain itu, Alkitab membantu kita membuat keputusan yang bijaksana. Halaman-halamannya berisi banyak nasihat praktis berkenaan dengan kehidupan keluarga, kesehatan fisik dan mental, bisnis, serta masalah sehari-hari lainnya. Amsal 2:6, 7 mengatakan, ”Yehuwa sendiri memberikan hikmat, dari mulutnya keluar pengetahuan dan daya pengamatan. Dan bagi orang-orang yang lurus hati, ia akan menyimpan hikmat yang praktis bagaikan harta.” Dengan berpaling pada Alkitab untuk memperoleh bimbingan, Anda dapat melatih daya pemahaman Anda ”untuk membedakan apa yang benar maupun yang salah”.​—Ibrani 5:14.

Firman Allah juga membantu kita memahami tujuan hidup ini. (Yohanes 17:3; Kisah 17:26, 27) Firman Allah menjelaskan makna keadaan dunia. (Matius 24:3, 7, 8, 14; 2 Timotius 3:1-5) Di dalamnya, Allah memperlihatkan kepada kita bagaimana Dia akan menyingkirkan kejahatan dari bumi dan memungkinkan umat manusia menikmati kesehatan yang sempurna dan kehidupan abadi.—Yesaya 33:24; Daniel 2:44; Penyingkapan 21:3, 4.

Jutaan orang telah mengalami sendiri bahwa Alkitab sesungguhnya adalah sumber hikmat praktis yang dapat diandalkan dan dapat dipercaya. Penerbit Sedarlah! mengundang Anda memeriksa rangkaian artikel yang berjudul ”Pandangan Alkitab”, yang muncul di setiap terbitan majalah ini. Dengan melakukannya, Anda akan memperoleh bukti tambahan yang menunjukkan bahwa Alkitab adalah sumber bimbingan terbaik bagi kehidupan Anda.

[Catatan Kaki]

^ par. 8 ”Pandangan Alkitab”​—rubrik tetap dalam Sedarlah!—​akan menjawab pertanyaan-pertanyaan ini dan yang lainnya dalam terbitan-terbitan mendatang.

^ par. 12 Untuk bukti bahwa Alkitab diilhamkan Allah, lihat buku Alkitab​—Firman dari Allah atau Manusia? diterbitkan oleh Saksi-Saksi Yehuwa.

PERNAHKAH ANDA BERTANYA-TANYA?

▪ Bentuk ibadat apa yang diperkenan Allah?​—Yohanes 4:24.

Apa yang harus dilakukan untuk mendapat manfaat dari hikmat Allah?​—Amsal 2:1-4.

Bagaimana Alkitab adalah sumber bimbingan yang praktis?​—Ibrani 5:14.