Surat Pembaca
Surat Pembaca
Membantu Remaja yang Bermasalah (8 April 2005) Seri ini sangat informatif. Kadang-kadang, menjadi seorang remaja itu tidak mudah, tetapi melalui artikel-artikel yang membesarkan hati ini tekanan itu terasa sedikit berkurang. Informasi seperti itulah yang tepatnya kami butuhkan untuk menyemangati kami selama ”masa kritis yang sulit dihadapi”. (2 Timotius 3:1) Pengingat dalam artikel ini akan membantu kami agar tidak menjadi korban ”siasat-siasat licik Iblis”. (Efesus 6:11) Terima kasih atas persediaan makanan rohani pada waktu yang tepat.
K. S., Amerika Serikat
Rumah Bersih—Peran Serta Kita Semua (8 Juni 2005) Waktu saya kecil, kedua orang tua saya bekerja dan kami bertiga, anak-anak, suka bermain dalam rumah. Semuanya jadi berantakan. Sampai hari ini, saya tidak suka bersih-bersih. Tetapi, sewaktu membaca artikel ini, saya seolah-olah sedang diajar ibu saya dengan lembut tentang caranya bersih-bersih. Sekarang, anak-anak saya sudah besar, dan mereka pun tidak suka bersih-bersih. Ada banyak hal yang harus saya ajarkan kepada mereka. Saya tergugah oleh artikel ini.
Y. E., Jepang
Bahan Tinjauan bagi Keluarga (8 Mei 2005) Sewaktu melihat artikel ini, mata saya berkaca-kaca. Saya memperlihatkannya kepada putri saya. Lalu, dia memberi tahu saya bahwa dia sudah membaca artikel tentang burung pipit yang terluka dan sudah menjawab dua pertanyaan dalam ”Bahan Tinjauan bagi Keluarga”.
L. S., Amerika Serikat
Perpustakaan—Gerbang Pengetahuan (22 Mei 2005) Perkenankanlah saya memberi tahu Anda bahwa keterangan untuk gambar di halaman 18 tidak tepat. Di sana tertera nama Raja Asyurbanipal dari Asiria, padahal itu sebenarnya gambar Raja Esar-hadon dari Asiria.
A. W., Jerman
Tanggapan ”Sedarlah!”: Terima kasih atas masukannya. Sebagaimana ditunjukkan dalam karya referensi Alkitab ”Pemahaman Alkitab”, Jilid 1, halaman 689, Esar-hadon adalah putra yang lebih muda dan pengganti Sanherib, raja Asiria. *
Kalender Maya yang Mengagumkan (8 April 2005) Artikel ini menggerakkan saya untuk melakukan riset di Internet. Saya menemukan bahwa ada kaitan yang erat antara kalender Maya dan astrologi. Menurut saya, dengan menerbitkan artikel semacam ini Anda mendorong pembaca agar tertarik pada astrologi dan ilmu gaib.
J. K., Polandia
Tanggapan ”Sedarlah!”: Seperti yang dinyatakan di halaman 4 ”Sedarlah!”, jurnal ini ”melaporkan berita, menceritakan kehidupan orang di berbagai negeri, memeriksa ilmu pengetahuan dan agama”. Tentu, ini tidak berarti bahwa kami mendukung semua yang terjadi di bidang-bidang tersebut. Dalam artikel singkat yang Anda sebutkan, kami melaporkan tentang orang Maya kuno. Perhitungan waktu mereka yang cermat membantu dihasilkannya kalender yang sangat akurat. Fakta bahwa kalender ini digunakan dalam tenung—yang diakui artikel tersebut—sama sekali tidak dimaksudkan untuk mendorong para pembaca agar tertarik pada ilmu astrologi.
Adakalanya, kami menerima pertanyaan-pertanyaan serupa mengenai gambar yang muncul dalam publikasi kami. Gambar-gambar berhala, lambang keagamaan, atau benda spiritisme tidak dimaksudkan untuk membangkitkan rasa ingin tahu, tetapi untuk menyingkirkan kesan mistis apa pun terhadap hal-hal tersebut dan untuk mengingatkan para pembaca agar sama sekali tidak menggunakannya. Banyak komentar yang kami terima menunjukkan bahwa artikel dan gambar kami ternyata sangat berguna.
[Catatan Kaki]
^ par. 10 Diterbitkan oleh Saksi-Saksi Yehuwa.