Langsung ke konten

Langsung ke daftar isi

Menemukan Orang-Orang di Tempat Kerja Mereka

Menemukan Orang-Orang di Tempat Kerja Mereka

Laporan Pemberita Kerajaan

Menemukan Orang-Orang di Tempat Kerja Mereka

APA persamaan yang dimiliki rasul Matius, Petrus, Andreas, Yakobus, dan Yohanes? Mereka semua dipanggil oleh Yesus sewaktu mereka berada di tempat kerja. Petrus, Andreas, Yakobus, dan Yohanes sedang sibuk dengan bisnis penangkapan ikan mereka sewaktu Yesus mengundang mereka, dengan mengatakan, ”Marilah ikut aku.” Matius sedang berada di kantor pajak sewaktu diundang untuk menjadi murid Yesus.​—Matius 4:18-21; 9:9.

Memberi kesaksian kepada orang-orang di tempat kerja mereka dapat mendatangkan berkat. Karena menyadari hal itu, Saksi-Saksi Yehuwa di Jepang baru-baru ini mengerahkan upaya terpadu untuk ambil bagian dalam corak pelayanan ini. Apa hasilnya? Dalam waktu beberapa bulan, ribuan kunjungan kembali diadakan, dan sekitar 250 pengajaran Alkitab dimulai. Perhatikan pengalaman-pengalaman berikut.

Seorang rohaniwan sepenuh waktu di Tokyo berjumpa dengan seorang manajer restoran yang telah berbicara dengan seorang Saksi sekitar 30 tahun yang lalu semasa ia bersekolah. Meskipun manajer ini tidak memahami betul apa yang dikatakan pada saat itu, ia menjadi berminat akan Alkitab. Sekarang, dengan minat yang dikobarkan kembali, ia tanpa ragu-ragu menerima pengajaran Alkitab dengan menggunakan buku Pengetahuan yang Membimbing kepada Kehidupan Abadi. * Selain itu, ia memulai program pembacaan Alkitab secara pribadi setiap malam sebelum tidur.

Seorang saudari perintis istimewa mengunjungi sebuah kantor. Meskipun manajernya tidak dapat ditemui, wanita muda yang menjawab telepon sang manajer bertanya, ”Apakah Anda ingin berbicara dengan saya?” Setelah percakapan singkat lewat telepon, wanita itu datang ke ruangan resepsionis dan berkata bahwa ia berminat membaca Alkitab. Perintis istimewa tersebut mengatur untuk kembali dengan membawa sebuah Alkitab dan memulai suatu pengajaran Alkitab bersamanya, yang diadakan di sebuah taman tidak jauh dari situ setiap pagi sebelum ia bekerja.

Di sebuah kantor lain, seorang pria melihat rekan sekerjanya menerima Menara Pengawal dan Sedarlah! tetapi segera membuangnya setelah Saksi itu pergi. Sewaktu pria itu pulang, ia menceritakan insiden itu kepada istrinya yang adalah seorang Saksi dan mengomentari bahwa ia setidaknya akan mendengarkan sebentar kalau ia yang ditawari majalah. Putrinya, yang mendengar komentarnya, menceritakan hal ini kepada seorang Saksi yang mengerjakan daerah bisnis itu. Saksi tersebut segera mengunjungi suami itu di kantor dan memulai pengajaran Alkitab dengannya. Pria itu tidak lama kemudian mulai menghadiri perhimpunan hari Minggu secara rutin.

Memberi kesaksian kepada orang-orang di tempat kerja telah mendatangkan manfaat-manfaat lain. Banyak penyiar di Jepang menjadi terampil dalam mengadakan kunjungan kembali di daerah pertokoan, pabrik, dan kantor. Selain itu, melalui bentuk kesaksian ini, banyak orang yang tidak aktif telah dihubungi dan pengajaran dimulai lagi bersama mereka. Hasilnya sangat luar biasa. Sebuah sidang di Tokyo pusat baru-baru ini melaporkan 108 pengajaran Alkitab di rumah, lebih dari dua kali jumlah yang dilaporkan setahun sebelumnya.

[Catatan Kaki]

^ par. 5 Diterbitkan oleh Saksi-Saksi Yehuwa.