Apakah Saudara Dikuatkan oleh Firman Allah?
Apakah Saudara Dikuatkan oleh Firman Allah?
SEWAKTU menghadapi tantangan, bagaimana Saudara mengatasinya? Dalam kasus Yesus, ia dibantu menghadapi tantangan Setan dengan mengingat ayat yang cocok. (Matius 4:1-11) Demikian pula, sewaktu Raja Daud menghadapi ujian-ujian pribadi, ia dikuatkan oleh Firman Allah. Ia berkata, ”Sewaktu pikiran yang menggelisahkan dalam batinku bertambah banyak, penghiburanmu mulai membelai jiwaku.”—Mazmur 94:19.
Demikian pula, mengingat sebuah ayat favorit dapat menghibur kita atau memberi kita kekuatan sewaktu kita menghadapi tantangan. Misalnya, Rex, yang sekarang berusia 89 tahun, telah menjadi seorang penginjil sepenuh waktu sejak tahun 1931. Namun, ia berkata, ”Saya sering kali merasa kurang cakap sewaktu diberi tugas khusus dalam pelayanan.” Bagaimana ia mengatasinya? ”Saya mengingat ayat favorit saya, Amsal 3:5, yang berbunyi, ’Percayalah kepada Yehuwa dengan segenap hatimu dan jangan bersandar pada pengertianmu sendiri.’ Mengingat dan menerapkan ayat ini membantu saya mengemban tugas saya dengan berhasil.”
Bahkan orang muda mendapat manfaat dengan memiliki ayat favorit. Jack yang berusia enam tahun mengatakan bahwa ayat favoritnya adalah Matius 24:14. Ayat ini memotivasi dia untuk pergi mengabar bersama orang tuanya. Ia berkata, ”Saya senang pergi mengabar setiap hari Sabtu dengan ibu, ayah, dan kakak perempuan saya.”
Seperti Yesus, apakah Saudara kadang-kadang menghadapi tantangan langsung atas iman Saudara? Maka, Filipi 4:13 dapat menjadi salah satu ayat favorit Saudara. Seperti Raja Daud, apakah Saudara mengalami ”pikiran yang menggelisahkan”? Maka, mengingat Filipi 4:6, 7 dapat membantu Saudara mengatasinya. Apakah Saudara kadang-kadang khawatir bahwa dinas Saudara kepada Allah sia-sia? Maka, mengingat 1 Korintus 15:58 akan memberi Saudara kekuatan.
Dengan menghafal ayat-ayat yang cocok, kita membiarkan Firman Allah mengerahkan kuasa dalam kehidupan kita. (Ibrani 4:12) Ayat favorit seperti itu dapat memberi kita kekuatan sekaligus penghiburan.