Langsung ke konten

Langsung ke daftar isi

Nama Allah Digunakan dalam Alkitab Jerman yang Mula-mula

Nama Allah Digunakan dalam Alkitab Jerman yang Mula-mula

Nama Allah Digunakan dalam Alkitab Jerman yang Mula-mula

NAMA pribadi Allah, Yehuwa, muncul ribuan kali dalam Kitab Suci Terjemahan Dunia Baru, yang diterbitkan dalam bahasa Jerman pada tahun 1971. * Akan tetapi, ini bukanlah Alkitab Jerman pertama yang menggunakan nama ilahi. Kemungkinan besar, Alkitab Jerman pertama yang memuat nama Yehuwa diterbitkan hampir 500 tahun yang lalu oleh Johann Eck, seorang teolog Katolik Roma yang terkemuka.

Johann Eck lahir pada tahun 1486 di Jerman bagian selatan. Pada usia 24 tahun, ia menjadi dosen teologia di Universitas Ingolstadt dan memegang jabatan itu sampai ia wafat pada tahun 1543. Eck hidup sezaman dengan Martin Luther, dan keduanya bersahabat selama beberapa waktu. Namun, belakangan Luther menjadi tokoh terkemuka Reformasi, sedangkan Eck adalah pembela Gereja Katolik.

Duke of Bavaria menugasi Eck untuk menerjemahkan Alkitab ke dalam bahasa Jerman, dan terjemahan itu diterbitkan pada tahun 1537. Menurut Kirchliches Handlexikon, terjemahannya berpaut erat pada naskah asli dan ”pantas menerima penghargaan yang lebih besar daripada yang sudah diterimanya sejauh ini”. Terjemahan Eck untuk Keluaran 6:3 berbunyi, ”Akulah Tuan, yang menampakkan diri kepada Abram, Ishak, dan Yakub sebagai Allah Yang Mahakuasa: dan namaku Adonai, aku belum menyingkapkannya kepada mereka.” Eck menambahkan catatan pinggir untuk ayat itu, ”Nama itu Adonai Jehoua.” Banyak pakar Alkitab berpendapat bahwa inilah pertama kalinya nama pribadi Allah digunakan dalam Alkitab Jerman.

Akan tetapi, nama pribadi Allah telah dikenal dan digunakan selama ribuan tahun. Catatan paling awal tentang penggunaan nama itu ditulis dalam bahasa Ibrani, dan di situ nama ”Yehuwa” digunakan untuk mengidentifikasi satu-satunya Allah yang benar. (Ulangan 6:4) Hampir 2.000 tahun yang lalu, pernyataan Yesus bahwa ia telah memperkenalkan nama Allah dicatat dalam bahasa Yunani. (Yohanes 17:6) Sejak itu, nama ini telah diterbitkan dalam banyak sekali bahasa, dan tidak lama lagi, sebagai penggenapan Mazmur 83:18, semua orang akan tahu bahwa Pribadi yang bernama Yehuwa adalah Yang Mahatinggi atas seluruh bumi.

[Catatan Kaki]

^ par. 2 Diterbitkan oleh Saksi-Saksi Yehuwa, pertama kali dalam bahasa Inggris pada tahun 1961. Kini, tersedia dalam edisi lengkap atau sebagian dalam lebih dari 50 bahasa.

[Gambar di hlm. 32]

Alkitab Eck edisi tahun 1558, dengan referensi pinggir untuk nama Yehuwa di Keluaran 6:3