Langsung ke konten

Langsung ke daftar isi

Tuduhan Palsu!

Tuduhan Palsu!

Untuk Kaum Muda

Tuduhan Palsu!

YUSUF​—BAGIAN 2

Petunjuk: Kerjakan soal ini di tempat yang tenang. Sambil membaca ayatnya, bayangkan kamu ada di situ. Bayangkan adegannya. Dengarkan suaranya. Rasakan emosi tokoh-tokohnya. Buatlah kisahnya menjadi hidup.

Tokoh utama: Yusuf, Potifar, dan istrinya

Ringkasan: Yusuf dipenjarakan secara tidak adil, namun Yehuwa menyertai dia.

1 ANALISIS ADEGANNYA.​—BACA KEJADIAN 39:7, 10-23.

Menurutmu, bagaimana emosi istri Potifar sewaktu menuduh Yusuf?

․․․․․

Bayangkan, lalu gambarkan rumah tahanan tempat Yusuf berada.

․․․․․

Awalnya, perlakuan apa yang harus Yusuf hadapi di penjara? (Petunjuk: Lihat Mazmur 105:17, 18.)

․․․․․

2 GALI LEBIH DALAM.

Seandainya iman Yusuf lemah, ia bisa mengambil kesimpulan keliru apa selama di penjara? (Petunjuk: Lihat Ayub 30:20, 21.)

․․․․․

Bagaimana kita tahu bahwa Yusuf tidak menyalahkan Yehuwa atas penderitaannya? (Petunjuk: Lihat Kejadian 40:8; 41:15, 16.)

․․․․․

Sifat-sifat apa yang membantu Yusuf bertekun sewaktu dipenjarakan secara tidak adil? (Petunjuk: Baca dan renungkan ayat-ayat berikut: Mikha 7:7; Lukas 14:11; Yakobus 1:4.)

․․․․․

Pelatihan apa yang Yusuf terima di penjara, dan bagaimana hal ini bermanfaat baginya di kemudian hari? (Petunjuk: Lihat Kejadian 39:21-23; 41:38-43.)

․․․․․

3 PELAJARANNYA BAGIMU. TULIS APA YANG KAMU PELAJARI TENTANG . . .

Manfaat yang dirasakan oleh orang-orang yang bertekun.

․․․․․

Pelatihan yang bisa kamu terima sewaktu mengalami kesukaran.

․․․․․

Dukungan Yehuwa selama mengalami pencobaan.

․․․․․

RENUNGKAN LEBIH LANJUT.

Pernahkah kamu berada dalam situasi yang membuatmu merasa gundah dan terasing? Bahkan sewaktu mengalami pencobaan, bagaimana Yehuwa bisa menolongmu? (Petunjuk: Baca dan renungkan 1 Korintus 10:13.)

․․․․․

4 DARI KISAH INI, APA YANG PALING BERMANFAAT BAGIMU, DAN MENGAPA?

․․․․․

Jika kamu tidak punya Alkitab, mintalah kepada Saksi-Saksi Yehuwa, atau bacalah di Internet di www.watchtower.org