Langsung ke konten

Sesuatu yang Baru di Manhattan

Sesuatu yang Baru di Manhattan

Pada November 2011, sekelompok Saksi-Saksi Yehuwa mulai berupaya memperkenalkan berita Alkitab kepada orang-orang di Manhattan dengan menaruh berbagai bacaan Alkitab di meja dan rak beroda. Kampanye ini diadakan di selatan Manhattan, daerah tertua dan tersibuk di New York City.

Mereka membagi area tersebut menjadi empat zona. Di setiap zona, ada beberapa gerai bacaan Alkitab di berbagai lokasi yang dilayani oleh seorang rohaniwan Saksi Yehuwa. Orang-orang yang lewat bisa singgah untuk mengambil bacaan. Lokasinya dipilih di titik-titik pusat transportasi, di mana ribuan orang lalu-lalang setiap harinya.

Di tempat-tempat ini, orang-orang dapat berdiskusi dan mendapat jawaban Alkitab atas berbagai pertanyaan. Mereka yang tidak mau berlama-lama bisa membawa pulang bacaan.

Publikasi tersedia dalam beberapa bahasa. Jika bahasa yang diinginkan tidak tersedia, publikasi itu bisa dipesan dan diambil beberapa hari kemudian.

Masyarakat maupun kalangan berwenang menyambut baik kampanye ini. Seorang polisi mengatakan, ”Kenapa baru sekarang? Kalian punya apa yang dibutuhkan orang-orang.”

Seorang pria lain langsung berhenti sewaktu melihat buku Apa yang Sebenarnya Alkitab Ajarkan? Ia mengatakan bahwa ia melihat orang-orang di kereta membaca buku itu dan ingin tahu di mana mereka mendapatkannya. Sekarang, ia tahu sumbernya.

Seorang pria muda melewati salah satu gerai setiap hari dalam perjalanan ke kantor. Setelah enam minggu, ia akhirnya mampir dan mengatakan, ”Saya butuh bantuan.” Para Saksi di sana dengan senang hati membantunya. Mereka memberinya sebuah Alkitab dan menunjukkan manfaat Alkitab untuk kehidupan sehari-hari.

Banyak orang antusias dan berhenti untuk berdiskusi Alkitab. Dalam sebulan saja, 3.797 majalah dan 7.986 buku berhasil ditempatkan selama kampanye ini.