Bilangan 2:1-34

  • Berkemah menurut kelompok tiga suku (1-34)

    • Kelompok Yehuda ke arah timur (3-9)

    • Kelompok Ruben ke arah selatan (10-16)

    • Orang Lewi ada di tengah (17)

    • Kelompok Efraim ke arah barat (18-24)

    • Kelompok Dan ke arah utara (25-31)

    • Jumlah laki-laki yang terdaftar (32-34)

2  Lalu Yehuwa berkata kepada Musa dan Harun,  ”Orang Israel harus berkemah di tempat yang ditentukan dalam kelompok tiga suku,+ mengikuti bendera* untuk keluarga pihak bapaknya. Mereka harus berkemah di sekeliling kemah pertemuan, menghadap kemah itu.  ”Kelompok tiga suku yang dipimpin suku Yehuda akan berkemah di sisi timur, ke arah matahari terbit, menurut regu* masing-masing. Pemimpin suku Yehuda adalah Nahsyon+ anak Aminadab.  Yang terdaftar dalam pasukannya ada 74.600 orang.+  Di sampingnya, suku Isakhar akan berkemah. Pemimpin suku Isakhar adalah Netanel+ anak Zuar.  Yang terdaftar dalam pasukannya ada 54.400 orang.+  Di samping suku Yehuda juga ada suku Zebulon. Pemimpin suku Zebulon adalah Eliab+ anak Helon.  Yang terdaftar dalam pasukannya ada 57.400 orang.+  ”Semua yang terdaftar dalam kelompok pasukan yang dipimpin suku Yehuda ada 186.400 orang. Merekalah kelompok pertama yang harus berangkat.+ 10  ”Kelompok tiga suku yang dipimpin suku Ruben+ akan berkemah ke arah selatan, menurut regu* masing-masing. Pemimpin suku Ruben adalah Elizur+ anak Syedeur. 11  Yang terdaftar dalam pasukannya ada 46.500 orang.+ 12  Di sampingnya, suku Simeon akan berkemah. Pemimpin suku Simeon adalah Syelumiel+ anak Zurisyadai. 13  Yang terdaftar dalam pasukannya ada 59.300 orang.+ 14  Di samping suku Ruben juga ada suku Gad. Pemimpin suku Gad adalah Eliasaf+ anak Reuel. 15  Yang terdaftar dalam pasukannya ada 45.650 orang.+ 16  ”Semua yang terdaftar dalam kelompok pasukan yang dipimpin suku Ruben ada 151.450 orang. Merekalah kelompok kedua yang harus berangkat.+ 17  ”Ketika kemah pertemuan dipindahkan,+ orang-orang Lewi harus ada di tengah kelompok-kelompok lainnya. ”Orang Israel harus berjalan dengan urutan yang sama sewaktu mereka berkemah,+ di posisi masing-masing, menurut kelompok tiga suku. 18  ”Kelompok tiga suku yang dipimpin suku Efraim akan berkemah ke arah barat, menurut regu* masing-masing. Pemimpin suku Efraim adalah Elisyama+ anak Amihud. 19  Yang terdaftar dalam pasukannya ada 40.500 orang.+ 20  Di sampingnya ada suku Manasye.+ Pemimpin suku Manasye adalah Gamaliel+ anak Pedahzur. 21  Yang terdaftar dalam pasukannya ada 32.200 orang.+ 22  Di samping suku Efraim juga ada suku Benyamin. Pemimpin suku Benyamin adalah Abidan+ anak Gideoni. 23  Yang terdaftar dalam pasukannya ada 35.400 orang.+ 24  ”Semua yang terdaftar dalam kelompok pasukan yang dipimpin suku Efraim ada 108.100 orang. Merekalah kelompok ketiga yang harus berangkat.+ 25  ”Kelompok tiga suku yang dipimpin suku Dan akan berkemah ke arah utara, menurut regu* masing-masing. Pemimpin suku Dan adalah Ahiezer+ anak Amisyadai. 26  Yang terdaftar dalam pasukannya ada 62.700 orang.+ 27  Di sampingnya, suku Asyer akan berkemah. Pemimpin suku Asyer adalah Pagiel+ anak Okhran. 28  Yang terdaftar dalam pasukannya ada 41.500 orang.+ 29  Di samping suku Dan juga ada suku Naftali. Pemimpin suku Naftali adalah Ahira+ anak Enan. 30  Yang terdaftar dalam pasukannya ada 53.400 orang.+ 31  ”Semua yang terdaftar dalam kelompok pasukan yang dipimpin suku Dan ada 157.600 orang. Merekalah kelompok terakhir yang harus berangkat,+ menurut kelompok tiga suku.” 32  Itulah orang-orang Israel yang terdaftar menurut keluarga pihak bapak mereka. Semua yang bisa menjadi prajurit berjumlah 603.550 orang.+ 33  Tapi orang Lewi tidak didaftarkan+ bersama orang Israel lainnya,+ seperti perintah Yehuwa kepada Musa. 34  Orang Israel melakukan semua yang Yehuwa perintahkan kepada Musa. Begitulah cara mereka berkemah dan berangkat, yaitu menurut kelompok tiga suku,+ menurut suku dan keluarga pihak bapak mereka.

Catatan Kaki

Atau ”tanda”.
Lit.: ”pasukan”.
Lit.: ”pasukan”.
Lit.: ”pasukan”.
Lit.: ”pasukan”.