Yehezkiel 22:1-31

  • Yerusalem, kota pembunuh (1-16)

  • Israel seperti kotoran logam yang tak berguna (17-22)

  • Pemimpin dan orang Israel dikecam (23-31)

22  Selanjutnya Yehuwa berfirman lagi kepada saya,  ”Putra manusia, apa kamu siap mengumumkan hukuman kepada kota pembunuh itu,*+ dan memberitahukan semua hal memuakkan yang dia lakukan?+  Katakan, ’Inilah yang dikatakan Tuan Yang Mahatinggi Yehuwa: ”Kamu kota pertumpahan darah,+ akhirmu sudah dekat.+ Kamu membuat berhala-berhala menjijikkan* untuk menajiskan dirimu.+  Kamu bersalah karena menumpahkan darah,+ dan kamu najis karena berhalamu yang menjijikkan.+ Kamu mempersingkat hari-hari hidupmu. Akhir dari tahun-tahunmu sudah dekat. Karena itulah, Aku akan membuatmu dicela bangsa-bangsa dan diejek semua negeri.+  Kamu adalah kota yang terkenal buruk dan penuh kekacauan. Negeri-negeri yang dekat dan yang jauh darimu akan mengejek kamu.+  Setiap pemimpin Israel yang ada di tengah-tengahmu menggunakan kekuasaan mereka untuk menumpahkan darah.+  Mereka memperlakukan ayah dan ibu mereka dengan hina.+ Mereka menipu penduduk asing dan menindas anak yatim* dan janda.”’”+  ”’Kamu membenci tempat-tempat kudus-Ku dan mencemari sabat-Ku.+  Di tengah-tengahmu ada para pemfitnah yang berniat menumpahkan darah,+ serta orang-orang yang memakan persembahan di pegunungan dan yang bertingkah laku bejat.+ 10  Di tengah-tengahmu, mereka tidur dengan istri ayah mereka,+ dan mereka tidur dengan wanita yang sedang najis karena datang bulan.+ 11  Di tengah-tengahmu, ada pria yang melakukan hal yang memuakkan dengan istri sesamanya,+ ada juga pria yang bertingkah laku bejat dan menodai menantunya sendiri,+ dan ada pria lain lagi yang tidur dengan saudara perempuannya, anak ayahnya sendiri.+ 12  Di tengah-tengahmu, orang menerima suap untuk menumpahkan darah.+ Saat meminjamkan uang, kamu meminta bunga atau mencari untung.+ Kamu memeras uang sesamamu.+ Ya, kamu benar-benar sudah melupakan Aku,’ kata Tuan Yang Mahatinggi Yehuwa. 13  ”’Aku bertepuk tangan dengan jijik melihat keuntungan yang kamu dapat dengan curang dan melihat pertumpahan darah di tengah-tengahmu. 14  Saat Aku menindak kamu, apa kamu akan tetap berani? Apa tanganmu akan tetap kuat?+ Aku, Yehuwa, telah mengatakannya dan Aku akan bertindak. 15  Aku akan membuatmu terpencar di antara bangsa-bangsa dan tersebar ke berbagai negeri.+ Aku akan menghentikan kenajisanmu.+ 16  Kamu akan direndahkan di hadapan bangsa-bangsa lain, dan kamu pun akan tahu bahwa Akulah Yehuwa.’”+ 17  Lalu Yehuwa berfirman lagi kepada saya, 18  ”Putra manusia, bagi-Ku orang Israel telah menjadi seperti kotoran logam yang tak berguna. Mereka itu tembaga, timah putih, besi, dan timah hitam di dalam tungku. Mereka telah menjadi seperti kotoran perak.+ 19  ”Karena itu, inilah yang dikatakan Tuan Yang Mahatinggi Yehuwa: ’Karena kalian telah menjadi seperti kotoran logam yang tak berguna,+ Aku akan mengumpulkan kalian ke dalam Yerusalem. 20  Seperti perak, tembaga, besi, timah hitam, dan timah putih yang dikumpulkan ke dalam tungku lalu dicairkan dengan api, Aku akan mengumpulkan kalian dalam kemarahan dan kemurkaan-Ku. Lalu Aku akan membuat kalian mencair dengan semburan api.+ 21  Aku akan mengumpulkan kalian dan menyemburkan api kemarahan-Ku kepada kalian.+ Kalian pun akan mencair di sana.+ 22  Seperti perak yang mencair di dalam tungku, kalian akan mencair di sana. Kalian pun akan tahu bahwa Aku, Yehuwa, telah menumpahkan kemurkaan-Ku kepada kalian.’” 23  Kemudian Yehuwa berfirman lagi kepada saya, 24  ”Putra manusia, katakan kepadanya, ’Pada hari kemarahan itu, kamu adalah negeri yang tidak akan dibersihkan dan tidak akan mendapat hujan. 25  Di sana, para nabinya berkomplot,+ seperti singa yang mencabik mangsanya sambil mengaum.+ Mereka melahap orang-orang dan merampas harta serta barang-barang berharga. Mereka membuat janda-janda di sana menjadi banyak. 26  Para imamnya melanggar hukum-Ku,+ dan mereka terus mencemari tempat-tempat kudus-Ku.+ Mereka tidak membedakan hal-hal yang suci dengan yang biasa.+ Mereka tidak memberitahukan hal-hal mana yang najis dan mana yang bersih.+ Mereka tidak mau menjalankan sabat-Ku, dan Aku dicemari di antara mereka. 27  Para pemimpin di sana seperti serigala yang mencabik mangsa. Mereka menumpahkan darah dan membunuh orang-orang* demi mendapat untung dengan curang.+ 28  Tapi para nabinya menutup-nutupi perbuatan mereka, seperti menutupi tembok dengan kapur. Mereka menyampaikan penglihatan yang palsu dan ramalan dusta.+ Mereka berkata, ”Inilah yang dikatakan Tuan Yang Mahatinggi Yehuwa,” padahal Yehuwa tidak berkata apa-apa. 29  Rakyat negeri itu menipu dan merampok,+ menindas orang yang kekurangan dan yang miskin, juga menipu penduduk asing dan tidak adil kepada mereka.’ 30  ”’Dari antara mereka, Aku mencari orang yang mau memperbaiki tembok batu itu, atau berdiri di hadapan-Ku di bagian tembok yang sudah jebol untuk melindungi negeri itu, supaya negeri itu tidak dibinasakan.+ Tapi tidak ada. 31  Maka Aku akan menumpahkan kemarahan-Ku kepada mereka dan memusnahkan mereka dengan api kemurkaan-Ku. Aku akan membuat mereka merasakan akibat tingkah laku mereka,’ kata Tuan Yang Mahatinggi Yehuwa.”

Catatan Kaki

Atau ”kota yang berutang darah”.
Kata Ibrani-nya mungkin berkaitan dengan kata ”tahi” untuk menunjukkan rasa jijik.
Atau ”yatim piatu”.
Atau ”jiwa-jiwa”.