Yehezkiel 24:1-27

  • Yerusalem seperti panci yang berkarat (1-14)

  • Kematian istri Yehezkiel menjadi tanda (15-27)

24  Lalu pada tahun kesembilan, bulan kesepuluh, hari kesepuluh, Yehuwa berfirman lagi kepada saya,  ”Putra manusia, catat tanggal ini, tanggal hari ini. Raja Babilon mulai menyerang Yerusalem pada hari ini.+  Sampaikan sebuah peribahasa tentang bangsa pemberontak itu dan katakan, ”’Inilah yang dikatakan Tuan Yang Mahatinggi Yehuwa: ”Taruhlah panci di atas api dan tuang air ke dalamnya.+   Masukkan potongan-potongan daging+ yang baik ke dalamnya,Bagian paha dan bahu. Penuhi panci itu dengan tulang-tulang terbaik.   Ambillah domba yang terbaik,+ dan tumpukkan batang-batang kayu di bawah panci itu. Rebuslah potongan daging itu, dan masak tulang-tulang di dalamnya.”’  ”Inilah yang dikatakan Tuan Yang Mahatinggi Yehuwa: ’Sungguh celaka kota pertumpahan darah,+ panci yang berkarat, yang karatnya tidak dibersihkan! Keluarkan semua isinya, potongan demi potongan.+ Tidak usah dipilih-pilih.   Sebab darahnya ada di dalamnya.+ Dia menumpahkannya di atas batu. Dia tidak menumpahkannya ke tanah supaya bisa ditutupi dengan debu.+   Supaya timbul kemarahan untuk melakukan pembalasan,Aku telah menaruh darah para korbannya ke atas batuAgar itu tidak bisa ditutupi.’+  ”Karena itu, inilah yang dikatakan Tuan Yang Mahatinggi Yehuwa: ’Sungguh celaka kota pertumpahan darah itu!+ Aku akan menimbun kayunya sampai tinggi. 10  Tumpukkan kayunya dan nyalakan api. Rebus daging itu sampai matang, tumpahkan kaldunya, dan biarkan tulang-tulangnya hangus. 11  Taruh panci kosong itu di atas bara supaya menjadi panas,Sehingga tembaganya merah membara. Kenajisannya akan meleleh di dalamnya+ dan karatnya akan terbakar. 12  Sungguh mengesalkan dan melelahkan,Karena karatnya yang tebal tidak mau lepas.+ Lemparkan panci berkarat itu ke dalam api!’ 13  ”’Kamu najis karena tingkah lakumu yang bejat.+ Aku sudah mencoba membersihkan kamu, tapi kamu tidak bisa bersih dari kenajisanmu. Kamu tidak akan bersih sampai kemarahan-Ku kepadamu reda.+ 14  Aku, Yehuwa, telah mengatakannya. Itu akan terjadi, dan Aku akan bertindak tanpa menahan diri, tanpa merasa sedih, tanpa penyesalan.+ Mereka akan menghukum kamu sesuai dengan tingkah laku dan perbuatanmu,’ kata Tuan Yang Mahatinggi Yehuwa.” 15  Lalu Yehuwa berfirman lagi kepada saya, 16  ”Putra manusia, dengan sekali pukul, Aku akan membuatmu kehilangan orang yang kamu sayangi.+ Jangan berkabung, dan jangan menangis atau meneteskan air mata. 17  Merintihlah tanpa suara. Jangan adakan acara perkabungan bagi orang mati.+ Pakai serbanmu+ dan sandalmu.+ Jangan tutupi mulutmu,*+ dan jangan makan roti yang orang bawakan untukmu.”+ 18  Lalu pada pagi hari saya berbicara kepada orang-orang itu, dan malamnya istri saya meninggal. Maka besok paginya, saya melakukan tepat seperti yang diperintahkan. 19  Orang-orang berkata kepada saya, ”Kenapa kamu melakukan semua ini? Apa hubungannya dengan kami?” 20  Saya menjawab, ”Yehuwa berfirman kepada saya, 21  ’Katakan kepada orang Israel, ”Inilah yang dikatakan Tuan Yang Mahatinggi Yehuwa: ’Aku akan mencemari tempat suci-Ku,+ yang sangat kalian banggakan, yang berharga bagi kalian, dan yang dekat di hati kalian. Anak-anak lelaki dan perempuan yang kalian tinggalkan akan tewas oleh pedang.+ 22  Kalian pun harus melakukan apa yang dilakukan Yehezkiel. Kalian tidak akan menutupi mulut* kalian dan tidak akan makan roti yang orang bawakan untuk kalian.+ 23  Kalian tetap akan memakai serban dan sandal kalian. Kalian tidak akan berkabung ataupun menangis. Hidup kalian akan merana karena kesalahan kalian,+ dan kalian akan mengeluh satu sama lain. 24  Yehezkiel adalah tanda bagi kalian.+ Kalian akan melakukan apa yang dia lakukan. Saat itu terjadi, kalian akan tahu bahwa Akulah Tuan Yang Mahatinggi Yehuwa.’”’” 25  ”Dan kamu putra manusia, pada hari Aku mengambil anak-anak lelaki dan perempuan mereka, juga benteng mereka, yaitu benteng indah yang mereka sukai, yang berharga bagi mereka dan yang dekat di hati mereka,+ 26  kamu akan mendapat laporan dari orang yang selamat.+ 27  Pada hari itu, kamu akan membuka mulutmu dan berbicara kepada orang yang selamat itu. Kamu tidak akan bisu lagi.+ Kamu akan menjadi tanda bagi mereka, dan mereka akan tahu bahwa Akulah Yehuwa.”

Catatan Kaki

Atau ”kumismu”.
Atau ”kumis”.