Fakta tentang Kerajaan Allah

Fakta tentang Kerajaan Allah

Yesus mengajar murid-muridnya untuk berdoa begini: ”Bapak kami yang di surga, disucikanlah nama-Mu. Datanglah Kerajaan-Mu. Jadilah kehendak-Mu di bumi seperti di surga.” (Matius 6:9, 10) Apa Kerajaan Allah itu? Apa yang dilakukan Kerajaan itu? Mengapa kita harus berdoa supaya Kerajaan itu datang?

Yesus adalah Raja Kerajaan Allah.

Lukas 1:31-33: ”Kamu harus menamai dia Yesus. Dia akan menjadi penting dan akan disebut Putra dari Yang Mahatinggi. Allah Yehuwa akan memberinya takhta Daud, leluhurnya, dan dia akan menjadi Raja atas keturunan Yakub untuk selama-lamanya, dan Kerajaannya tidak akan berakhir.”

Topik utama saat Yesus menginjil adalah Kerajaan Allah.

Matius 9:35: ”Yesus berkeliling ke semua kota dan desa. Dia mengajar di rumah-rumah ibadah, memberitakan kabar baik tentang Kerajaan, dan menyembuhkan segala macam penyakit dan masalah kesehatan.”

Yesus memberi tahu murid-muridnya sebuah tanda supaya mereka tahu kapan Kerajaan Allah datang.

Matius 24:7: ”Sebab bangsa akan bangkit melawan bangsa, dan kerajaan melawan kerajaan. Juga, akan ada kekurangan makanan dan gempa bumi di mana-mana.”

Saat ini, murid-murid Yesus memberitakan tentang Kerajaan Allah di seluruh dunia.

Matius 24:14: ”Dan kabar baik tentang Kerajaan ini akan diberitakan di seluruh bumi, sebagai kesaksian bagi semua bangsa, kemudian akhir itu akan datang.”